SuaraKalbar.id - Entah apa yang ada di pikiran ibu muda dengan dua orang pria kali ini. Mereka terjaring dalam penggerebekan polisi di warung.
RA (21), ibu rumah tangga kedapatan tengah bersama dua orang pria SA (24) dan AH (27). Ketiganya diamankan karena tersandung kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu.
Mereka digerebak saat berada di sebuah warung di Desa Sungai Namang, Kecamatan Danau Panggang, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Kalimantan Selatan, Rabu (5/4/2021) sore.
Kasat Resnarkoba Polres HSU Iptu Siswadi membenarkan adanya penangkapan itu. Ia menuturkan pihaknya turu tangan setelah mendapatkan laporan dari warga tentang adanya perbuatan terlarang.
Benar saja saat melakukan penggeledahan, petugas menemukan narkoba dari ketiga pelaku. Mereka dicurigai hendak pesta narkoba.
Polisi menemukan narkotika jenis sabu yang sudah dikerik dari pipet kaca dengan berat bersih 0,02 gram.
“Ketiga tersangka tertangkap tangan dan diamankan dari sebuah warung," terang Siswandi kepada Kanalkalimantan.com (jaringan Suara.com).
Dia menjelaskan ketiga pelaku diamankan lantaran menyimpan, memiliki, menguasai sabu. Para pelaku pun mengakui akan memakai sabu-sabu tersebut, tetapi keburu diamankan.
Selain barang bukti 0.02 gram, polisi juga menyita barang bukti lainnya seperti sebuah pipet kaca yang sudah dikerik, satu buah korek api, dua buah handphone dan satu unit sepeda motor milik salah satu pelaku.
Baca Juga: Warga HSU Dilarang Takbir Keliling, Ibadah di Rumah Saja
Atas perbuatannya, ketiga pelaku dan barang bukti lalu digelandang ke kantor polisi guna pemeriksaan lebih lanjut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Turunkan Berat Badan dengan Perbanyak Konsumsi Sayur
-
3 Skenario Operasi Feri Ketapang-Gilimanuk Selama Nataru
-
Warga Kalbar Merapat! Ada Saldo Gratis Rp 230 Ribu Sore Ini, Klik 3 Link Dana Kaget Ini
-
ABPD Pontianak 2026 Disepakati Rp 2,092 Triliun
-
Waspada! Lonjakan Tekanan Darah Pagi Hari Jadi Pemicu Stroke dan Serangan Jantung