SuaraKalbar.id - Kasus penghinaan yang diduga dilakukan haters Ayu Ting Ting berbuntut panjang. Orang tua Ayu Ting Ting yakni Umi Kalsum dan Abdul Rozak bereaksi.
Keduanya menyambangi rumah terduga pelaku penghinaan. Mereka tak terima Ayu Ting Ting dihina.
Bahkan, kasus ini sampai ke jalur hukum. Orang tua Ayu Ting Ting menggandeng polisi saat mendatangi rumah pelaku di kawasan Podomulo, Bojonegoro, Jawa Timur.
Mengutip Suara.com, Hati Umi Kalsum nampak masih panas, terbaru ia juga meminta bantuan KBRI Singapura. Sebab, dia menyebut kalau hatters anaknya tinggal di Singapura, tidak di Indonesia.
Baca Juga: Minta Bantuan KBRI Singapura, Ibu Ayu Ting Ting Pajang Foto Haters Cucunya
Lewat postingan di Instagram Kamis (29/7/2021), Umi Kalsum memajang foto haters Ayu Ting Ting dan meluapkan perasannya.
"Semoga ada yang bisa membantu bagaimana caranya dia, Kartika Damayanti yang beralamat Balai Desa, Tondomulo, kec Kedungadem, Kab Bojonegoro, Jawa Timur kembali ke Indonesia," kata Umi Kalsum.
Kata dia, pelaku mesti mempertanggungjawabkan perbuatannya yang menghina anak dan cucunya.
"Untuk tanggung jawab atas segala pencemaran nama baik anak dan cucu saya," sambungnya lagi.
Umi Kalsum juga meminta bantuan Kedutaan Besar Indonesia di Singpura untuk menangani kasus ini. Dia merasa sikap Kartika Damayanti sudah kertelaluan.
Baca Juga: Bernuansa Betawi! 10 Potret Warung Makan Ayah Ayu Ting Ting
"@kbrisingapura mohon bantuannya. Tidak ada orangtua yang terima anak cucunya di hujat sama manusia yang satu ini," jelas Umi Kalsum.
"Semoga saya bisa membawa dia kembali ke Indonesia. Biar dia bisa pertanggung jawabkan atas segala perbuatannya sesuai hukum yang berlaku di indonesia. Amin," imbuhnya.
Beberapa warganet pun langsung merespon postingan foto tersebut. Mereka pun mendukung tindakan Umi Kalsum yang serius dengan kasus ini. (Ismail)
Berita Terkait
-
Adabnya Dibandingkan, Begini Bedanya Penampakan Garasi Rumah Ayu Ting Ting vs Arafah Rianti
-
Sat Set Bantu UMKM, Ayu Ting Ting Diniai Lebih Solutif Ketimbang Kementerian Perdagangan
-
Dicueki Ayu Ting Ting dan Wendy Cagur, Reaksi Ruben Onsu Jadi Omongan
-
Khalisa Aghnia Bahira Umur Berapa? Tegur Ayu Ting Ting Dikira Main-main Pakai Kerudung
-
Senasib Kena Tegur Anak Kartika Putri, Begini Beda Reaksi Ayu Ting Ting dan Feni Rose
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi