Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Jum'at, 13 Agustus 2021 | 11:39 WIB
Taktik cowok cari tempat parkir minta bantuan nenek. (TikTok)

SuaraKalbar.id - Pemobil terkadang kesulitan mencari tempat parkir saat datang ke pusat perbelanjaan, mal atau ruang publik lainnya. Seorang cowok memamerkan taktik agar mudah mendapat tempat parkir.

Taktiknya kali ini berhasil menyedot atensi warganet karena memanfaatkan bantuan sang nenek. Videonya pun viral di TikTok.

Lewat akun faapostrophei, Faiz awalnya mengunggah foto dirinya yang saat diminta menghentikan taktik parkir 'antimainstream' oleh sang ibu.

Usut punya usut, pantas kalau ibunya kesal. Ini karena Faiz meminta neneknya yang berkursi roda untuk menunggu di tempat parkir yang kosong.

Baca Juga: Heboh Postingan tentang "IQ Orang Indonesia dan IQ Gorilla"

Tampak sejumlah foto, nenek Faiz termangu dengan kursi rodanya di area parkir diduga di basement tempat perbelanjaan atau apartemen.

Nenek dibiarkan berada di area tersebut, disinyalir agar tak ada kendaraan yang menyerobot supaya Faiz bisa pakir di sana. Nenek pun tampak pasrah memenuhi permintaan Faiz.

Taktik cowok cari tempat parkir minta bantuan nenek. (TikTok)

Mengutip Borakdaily, konten Faiz memanfaatkan neneknya cari tempat parkir sekadar bercanda.

Tetapi warganet riuh melihatnya. Tak sedikit mencibir pria asal Malaysia tersebut karena tega memperlakukan neneknya seperti itu.

"Tidak ada alasan untuk menganggap ini hal lucu," kata Alma.

Baca Juga: Viral Orang Makan Biskuit Pakai Cocolan Misterius, Publik: Habis Itu Organnya Nempel Semua

"Semestinya bisa tertawa tapi menjadi berat setelah melihat ini. Kelewatan," celetuk sanctuary.

"Ini kejam, kenapa kamu tega melakukannya," tulis Yonngilv.

Sementara warganet lain menanggapinya dengan santai setelah mengetahui hanya konten.

Load More