Hidangan khas Kalimantan Barat (dari kiri ke kanan searah jarum jam): choi pan, che hun tiau, bakwan Pontianak, bubur pedas, kerupuk basah [InsidePontianak.com].
SuaraKalbar.id - Kalimantan Barat kaya akan tradisi dan budaya, yang tercermin lewat kuliner lokalnya. Beragam hidangan citarasa khas siap memanjakan lidah dan melengkapi kunjungan ke provinsi ini.
Dikutip dari InsidePontianak.com, jaringan SuaraKalbar.id, sebaiknya jangan lewatkan wisata kuliner bila tengah berkunjung ke Kalimantan Barat.
Berikut adalah lima pilihan seru untuk dicicipi dalam wisata kuliner ke kawasan di garis Khatulistiwa ini.
1. Bubur Pedas
- Bubur pedas adalah hidangan khas Sambas yang dibuat dari beras ditumbuk halus, dibumbui beragam rempah dan sayuran seperti kecambah, rebung, daun kencur, jagung, pakis, dan paling khas adalah daun kesum.
- Meskipun berasal dari Sambas, hidangan kaya akan sayuran ini banyak dijumpai di berbagai sudut Kalimantan Barat.
2. Kerupuk Basah
- Kerupuk basah adalah makanan khas Kapuas Hulu, dan sebaiknya jangan terlewat untuk mencicipinya, karena cukup mudah dicari.
- Penampilannya adalah bentuk lonjong memanjang, dibuat dari ikan toman atau ikan belidak yang digiling. Lantas dibentuk silinder dan dipotong-potong.
- Rasanya gurih dan tekstur kenyal, bisa dibayangkan seperti empek-empek Palembang.
3. Bakwan Pontianak
- Bagi masyarakat Indonesia, pasti sudah tidak asing lagi dengan camilan bakwan. Namun, berbeda dengan bakwan yang biasanya dikenal, bakwan ini berbentuk khas seperti mangkuk dengan isian udang rebon dan kucai.
- Adapun cara membuatnya adalah mengisikan adonan ke sendok sayur cekung lantas direndam di minyak goreng mendidih hingga terapung atau terlepas.
- Hidangan ini makin sedap disantap dengan sambal asam manis.
- Sebagai komparasi bisa disandingkan dengan ote-ote Surabaya dan ote-ote Porong.
4. Choi Pan
- Sudah sangat populer di kalangan pencinta jajanan ringan di Kalimantan Barat khususnya Singkawang dan Pontianak.
- Biasa dibuat dari tepung kanji yang diisi irisan bengkuang, kucai, dan ebi, lalu dibentuk seperti bulan sabit dan dikukus.
5. Ce Hun Tiau
- Ce Hun Tiau merupakan paket seru jika ingin memuaskan dahaga di tengah panasnya kota Pontianak. Kuliner menyegarkan ini bisa ditemukan di sepanjang Jalan WR Supratman, Kota Pontianak.
- Merupakan makanan khas Tionghoa yang ada di Pontianak, Ce Hun Tiau dibuat dari cendol diberi topping kacang merah, cincau, ketan hitam, dan bongko diiris tipis.
Baca Juga: Perkuat Industri Otomotif, Toyota Ciptakan SDM Lewat Sekolah Vokasi TIA
Berita Terkait
-
Ketika Jamu Menjadi Ikon Budaya yang Menghubungkan Generasi
-
Mengenal Tembang Asmaradhana, Simbol Cinta Mendalam Bagi Masyarakat Jawa
-
Budaya Patriarki Dalam Keluarga: 'Warisan' Tak Terlihat yang Masih Bertahan
-
Langkah Kecil di Kota Asing: Cerita Mahasiswa Perantau Menemukan Rumah Kedua di Jogja
-
Mengenal Negerikami, Langkah Kreatif Menyuarakan Budaya Indonesia ke Dunia
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih
-
BRI Perkokoh Kemitraan Strategis dengan SSMS untuk Tingkatkan Skala dan Keberlanjutan Industri Sawit
-
151 Penyandang Disabilitas Terima Paket Sembako dan Nutrisi