Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Selasa, 21 September 2021 | 12:22 WIB
Cara merekam layar laptop pakai fitus Game Bar. Untuk pengguna sistem operasi Windows 10 memang bukan perkara mudah dibandingkan Mac untuk merekam layar laptop, terutama saat bermain games.

SuaraKalbar.id - Cara merekam layar laptop pakai fitus Game Bar. Untuk pengguna sistem operasi Windows 10 memang bukan perkara mudah dibandingkan Mac untuk merekam layar laptop, terutama saat bermain games.

Jika di generasi lawas, akan membutuhkan aplikasi pihak ketiga untuk bisa merekam layar komputer kita menjadi video. Dan sebagian besar bukan aplikasi gratisan untuk bisa melakukannya. Menariknya, jika sudah memakai Windows 10 terbaru akan bisa merekam aktivitas di layar dengan fitur bawaan sistem operasi ini. Yakni terdapat dalam Xbox Game Bar.

Berkat fitur baru yang dinamakan Xbox Game Bar. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk merekam layar di laptop tanpa harus menginstal aplikasi perekam layar. Cara merekam layar laptop dengan menggunakan fitur ini juga cukup mudah. Hanya dengan beberapa kali klik saja, maka hasil perekaman layar ini akan tersimpan di dalam laptop.

Dengan begitu, para pengguna bisa membuat video tutorial, me-review sebuah aplikasi, ataupun fitur pada Windows, hingga live streaming saat bermain game.

Baca Juga: Layar Laptop dan Ponsel Bisa Buat Kulit Terlihat Lebih Tua, Ini Alasannya

Cara Mengaktifkan Fitur Game Bar

Tapi sebelum merekam layar laptop, Anda harus mengaktifkan fitur Game Bar terlebih dahulu. Berikut ini cara aktifkan menu Game Bar:

  1. Masuk ke menu Settings dengan menekan menu Windows > Settings.
  2. Cari dan pilih menu Gaming.
  3. Pilih menu Game Bar, lalu aktifkan (On).
  4. Cara Merekam Layar Laptop
  5. Jika Game Bar sudah aktif, maka sekarang waktunya untuk melakukan perekaman layar. Berikut ini cara merekam layar laptop dengan mudah tanpa aplikasi.
  6. Tekan tombol Windows logo+G.
  7. Klik menu Capture (ikon webcam) dan akan muncul tab baru.
  8. Untuk mulai merekam layar laptop, klik tombol rekam (ikon titik besar).
  9. Untuk stop merekam klik tombol ikon kotak yang berwarna hijau.
  10. Selesai.

(Rishna Maulina Pratama).

Load More