SuaraKalbar.id - Pelatih cabang olahraga angkat besi Kalimantan Barat, Sukandi menyatakan seluruh kontingen atau lifter Kalbar siap untuk berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
"Atlet kami sudah siap tempur dengan kondisi kesehatan dan stamina atlet fit, namun diimbau agar atlet tetap waspada terhadap lawan-lawannya," kata Sukandi saat dihubungi di Pontianak, Minggu (26/9/2021).
Ia menyatakan, cabang olahraga angkat besi biasanya menjadi langganan penyumbang medali PON bagi kontingen Kalbar, hal ini akan coba dipertahankan oleh lifter Kalbar.
“Misalnya Restu Anggi yang menghadapi lawan yang juga di Pelatnas, 50:50 semua tergantung Allah SWT semoga berpihak ke atlet kita,” ujarnya.
Sukandi menjelaskan, pada cabang olahraga angkat besi, Kalbar menerjunkan sebanyak empat lifter yakni Restu Anggi, Putri Aulia, Rizka Oktaviana dan Wuri.
"Dari keempat lifter itu, Putri Aulia merupakan peraih medali perunggu SEA Games Filipina 2019 sedangkan Restu Anggi merupakan atlet Pelatnas yang beberapa waktu lalu meraih medali emas Kejuaraan Angkat Besi di Kazakstan," ujarnya.
Sukandi memastikan keempat atletnya sudah berada di puncak kemampuan selain dari target angkatan yang sudah diraih selama latihan, kebugaran dan kondisi fisik juga dalam keadaan siap.
"Atlet beserta pelatih angkat besi Kalbar di jadwalkan bertolak ke Jayapura, Papua pada Rabu (29/9) September 2021. Kami memohon doa dari seluruh masyarakat Kalbar agar tim Angkat Besi Kalbar mampu membawa pulang medali dan mengharumkan nama Kalbar," ujarnya. (Sumber: Antara)
Baca Juga: PON Papua: Angga Cahya Mulai Panas Jelang Kompetisi Panjat Tebing
Berita Terkait
-
PON Papua: Angga Cahya Mulai Panas Jelang Kompetisi Panjat Tebing
-
Pencapaian Lampung di PON XX Papua: Juara Umum Hapkido
-
Perolehan Sumsel di PON XX Papua: Triathlon Rebut Dua Perak dan Satu Perunggu
-
Sepak Takraw Sumatera Barat Incar Medali Emas PON Papua
-
Kriket Sumatera Barat Kalah dari Jawa Barat dan Bali
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Penggeledahan KSOP Ketapang Berlanjut, Kejati Kalbar Dalami Dugaan Korupsi Ekspor Bauksit
-
Waspada Superflu, Masyarakat Sambas Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan
-
2 Ruko di Pasar Selakau Kalbar Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya
-
Inflasi Kalimantan Barat Desember 2025 Capai 1,85 Persen
-
5 Tips Perawatan Kulit Traveler di Musim Hujan agar Tetap Sehat dan Terlindungi