Scroll untuk membaca artikel
Dythia Novianty
Rabu, 06 Oktober 2021 | 18:53 WIB
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan. [Insidepontianak/Istimewa]

SuaraKalbar.id - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan didampingi Sekretaris Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kapuas Hulu Hiasintus Gunung Agung, kembali memonitoring bencana banjir di wilayah Putussibau Kota.

Sebelumnya Fransiskus Diaan mendatangi Posko Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas Hulu untuk berkoordinasi.

Bupati Kapuas Hulu yang kerap disapa Bang Sis menjelaskan bahwa ini merupakan banjir terbesar di Kabupaten Kapuas Hulu

”Ini sejarah di Kabupaten Kapuas Hulu, karena bencana banjir yang sangat besar,” ungkap Fransiskus Diaan dilansir laman Insidepontianak, Rabu (6/10/2021).

Baca Juga: Kapuas Hulu Jadi Langganan Banjir, Warga Desak Pemerintah Turun Langsung

Politisi Partai PDI Perjuangan tersebut mengimbau kepada seluruh masyarakat Kapuas Hulu yang terdampak banjir, agar tetap waspada dan berhati-hati.

“Kami terus berkoordinasi, mendata dan monitor daerah Kapuas Hulu yang terendam banjir, semoga banjir ini segera surut dan kota bisa beraktifitas seperti biasa,” tutupnya.

Load More