SuaraKalbar.id - Hingga kini, minyak goreng satu harga yakni Rp 14 ribu per liter di beberapa daerah di Kalimantan Barat (Kalbar) masih sulit didapat.
Tidak terkecuali di Kabupaten Sambas, warga mengaku kesulitan memperoleh minyak goreng seharga Rp14 ribu per liter di toko-toko ritel di Kabupaten itu.
Kurnia (60), pedagang gorengan di Jalan Pembangunan, Kecamatan Pemangkat, Kabupaten Sambas mengatakan, hingga saat ini minyak goreng kemasan langka.
“Saya tau ada minyak goreng murah, harganya Rp14 ribu per liter. Tapi percuma juga, tidak bisa dibeli. Tidak kebagian dan sering tidak ada,” Kata Kurnia, melansir insidepontianak, jaringan suara.com, Minggu (23/1/2022).
Akibat kelangkaan itu, Kurnia mengaku kecewa dengan kebijakan pemeintah. Pasalnya, mendapatkan minyak goreng Rp14 ribu per liter di toko ritel tak semudah yang dibayangkan.
Bukannya mempermudah, stok minyak goreng justru sering kosong. Kalaupun ada, warga harus rela berdesak-desakan dan sepagi mungkin untuk membeli minyak seharga Rp 14 ribu itu.
Akhirnya Kurnia memilih membeli minyak goreng di toko sembako tradisional seharga Rp19 ribu.
“Di toko sembako harganya turun naik. Kadang Rp19 ribu, kadang Rp.20 ribu,” katanya
Untuk memenuhi kebutuhannya menjual gorengan, dalam satu hari Kurnia menggunakan lima sampai enam liter minyak goreng.
Jika dikalkulasikan, keuntungannya menjual gorengan tak seberapa jika dibandingkan harga minyak saat ini.
Berita Terkait
-
Promo JSM Alfamart Termurah Periode 2-4 Mei 2025: Minyak Goreng 30Ribuan!
-
Borong Sekarang! Promo Minyak Goreng dan Diskon Gede-gedean di Alfamart
-
Ungkap Kasus Korupsi Baru Usai Penggeledahan di Kalbar, KPK: Sudah Ada Tersangka
-
Kasus Baru! KPK Geledah Sejumlah Lokasi di Kalbar
-
Wajib Tahu! Aturan Baru Disdikbud Kalbar untuk Tahun Ajaran 2025/2026
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Harga Emas Meroket! Ada yang Melonjak Hingga Rp1,9 Juta per Gram, Ini Daftar Lengkapnya
-
Tips Menabung Haji bagi Petani Sawit Kalbar, Berangkat ke Tanah Suci dari Hasil Kebun
-
Tips Menabung Haji 5 Tahun Langsung Berangkat ke Tanah Suci
-
Pemkot Pontianak Hadirkan Pasar Murah Jelang Idul Adha, Cek Jadwal dan Lokasinya di Sini!
-
Desa BRILiaN Hargobinangun Kelola Sampah Digital dan Pariwisata, UMKM Tumbuh Bersama BRI