SuaraKalbar.id - Seorang kasir berinisial IK (21) yang bekerja di sebuah toko gitar di Jalan Uray Bawadi, Kelurahan Sungai Bangkong, Kecamatan Pontianak Kota ditangkap polisi di tempat kerja.
Penangkapan IK terkait dengan dugaan penggelapan uang pemilik toko sebesar Rp 24 juta.
Menurut informasi, IK menggunakan modus mengedit bukti transfer rekening.
Sang pemilik toko yang merasa curiga dengan laporan keuangan harian tokonya, akhirnya melakukan audit.
Baca Juga: Dor! Polisi Tembak Mati Maling Rumah di Medan, Modusnya Begini
Setelah merasa yakin adanya dugaan penggalapan yang dilakukan IK, pemilik toko akhirnya melaporkan kasus tersebut ke pihak berwajib.
Laporan pemilik toko segera ditindaklanjuti polisi. Alhasil, IK diringkus. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
“Pelaku ditangkap saat tengah berada di lokasi kerja,” kata Kasat Reskrim Polresta Pontianak, Kompol Indra Asrianto, melansir insidepontianak.com-jaringan suara.com-, Rabu (30/3/2022).
Indra mengungkapkan, setelah mendapatkan laporan, polisi melakukan penyelidikan dan menemukan sejumlah bukti transfer palsu yang dilakukan oleh pelaku.
“Setelah kita melakukan penyelidikan, ternyata ada bukti transfer palsu, dari sejumlah barang yang dijual,” ungkapnya.
Baca Juga: Toko Kue Ini Lebih Pilih Pakai Telur Bebas Kandang Untuk Produknya, Memang Apa Bedanya?
Bukti transfer palsu itu dibuat dengan cara mengedit bukti transfer mobil banking dan dana lewat aplikasi. Jumlahnya capai Rp24 juta. Bukti ini menjadi dasar kasir berinisal IK itu ditangkap. Saat ini, IK sudah ditahan. Dijerat Pasal 374 KUHP tentang Penggelapan.
“Ancaman hukumannya di atas lima tahun penjara,” tutupnya
Berita Terkait
-
Advan Mau Geber Lebih Banyak Toko Offline di RI
-
Demi Pemerataan Distribusi Pangan, DPRD DKI Usul Food Station Tambah Unit Mobil Toko atau Moko
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
-
5 Rekomendasi Toko Dessert di Kota Bekasi, Pemilik Sweet Tooth Harus Tahu
-
Elora Florist: Toko Bunga Terbaik di Pluit, Jakarta Utara, Spesialis Bunga Duka Cita dan Beragam Pilihan Karangan Bunga
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities