SuaraKalbar.id - Jajaran Kepolisian Daerah Kalimantan Barat berkomitmen untuk menjamin ekamanan kepada umat Kristiani yang melaksanakan misa dan kebaktian hari Kenaikan Yesus Kristus.
Kabid Humas Polda Kalimantan Barat, Komisaris Besar Polisi Jansen A Panjaitan mengungkapkan, untuk memberi rasa aman kepada umat Kristiani, pihak Polda Kalbar menurunkan personel polisi di setiap gereja yang ada di Pontianak dan seluruh Kalimantan Barat.
"Pengamanan kami laksanakan ditempat-tempat ibadah di masing-masing wilayah, di antaranya Polda, Polres dan Polsek yang diturunkan tercukupi atau menyesuaikan kebutuhan di lapangan," katanya di Pontianak, Kamis.
Pola pengamanan lebih kepada memberikan rasa aman dan pengaturan kelancaran bagi umat Kristiani dalam misa dan kebaktian mereka di gereja pada hari Kenaikan Yesus Kristus.
"Apalagi di tengah suasana pandemi Covid-19” katanya.
Dirinya pun berharap bagi umat Kristiani yang melaksanakan misa dan kebaktian agar tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan, meskipun kasusnya sudah turun.
Jansen juga berharap, semua pihak tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan masing-masing.
Sementara itu, dalam keterangan tertulisnya, Kabag Ops Polres Melawi, Komisaris Polisi Aang Permana, mengungkapkan, mereka menurunkan 73 personel dalam melaksanakan pengamanan di sejumlah gereja di Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi.
Adapun sebanyak tujuh Polsek jajaran Polres Melawi juga melaksanakan pengamanan serupa.
Aang mengatakan, mereka berupaya memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani dalam misa dan kebaktian peringatan Kenaikan Yesus Kristus di Kabupaten Melawi.
Selain itu, pihaknya juga memberikan imbauan tentang penerapan protokol kesehatan pada masyarakat, seperti agar selalu menggunakan masker. Antara
Berita Terkait
-
Pemuda Panik Coba Kabur Saat Ditilang Polisi, Malah Berujung Malu Gegara Ini, Publik: The Real Tertangkap Basah
-
Sambangi Mapolres, Wabup Bojonegoro Minta Kejelasan Kasus Dugaan Pencemaran Nama Baik oleh Bupati
-
Penabur Jadi Trending Topic, Gegara Aksi Polisi Soal Tawuran Dinilai Salah 'Market'
-
Apa itu Thogut? Julukan untuk Polisi dari Mahasiswa Terduga Teroris di Malang
-
Link Streaming Misa Kenaikan Isa Almasih 2022 di Gereja Katedral Jakarta Sore Ini
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Heboh! Pelajar SMP Diduga Pesta Narkoba di Ruang Kelas Sekolah
-
Banjir Rob Kalimantan Barat Picu Ancaman Hewan Liar Masuk Permukiman, Warga Diminta Waspada
-
TPS Sampah Parit Ngabe Dipindahkan, Dinilai Cemari Lingkungan
-
Penggeledahan KSOP Ketapang Berlanjut, Kejati Kalbar Dalami Dugaan Korupsi Ekspor Bauksit
-
Waspada Superflu, Masyarakat Sambas Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan