SuaraKalbar.id - Hingga hari kelima, proses pencarian putra sulung gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz terus dilakukan, Selasa (31/5/2022).
Kabar terbaru mengenai pencarian Emmeril yang terseret arus Sungai Aare di Swiss pun terus menjadi sorotan publik.
Sementara itu, lewat unggahan akun twitter Pemprov Jawa Barat, dikabarkan bahwa Ridwan Kamil beserta istri Atalia bertemu dengan Heinrich, penduduk Bern yang pada saat kejadian turut membantu adik perempuan Eril dan temannya naik ke daratan setelah berenang.
Hal itu terjadi, sesaat sebelum Eril hanyut terbawa arus sungai pada Kamis (26/5/2022).
“Bapak Heinrich turut menyampaikan simpati yang mendalam kepada Bapak @ridwankamil, serta menerima apresiasi dan rasa terimakasih dari keluarga Sdr. Eril,” tulis keterangan akun, sembari menyertakan video pertemuan itu, Selasa (31/5/2022).
Dalam video tersebut, tampak Ridwan Kamil tak mampu menahan air mata. Ia pun menangis, sembari dipeluk oleh Heinrich.
Dalam pertemuan itu, Heinrich juga tampak mengusap bahu Ridwan Kamil untuk memberikan dukungan moril.
Mengutip Antara, selain Henrich, pada hari yang sama yakni Senin (30/5/2022) Ridwan Kamil juga ditemui oleh Wali Kota Bern Alec Van Graffenried.
Alec Van Graffenried menemui Ridwan Kamil dan menyampaikan simpati mendalam atas hilangnya Emmeril.
Baca Juga: Daftar Media Asing yang Soroti Hilangnya Eril, dari Timur Tengah hingga AS
“Mayor Graffenried menyampaikan dukungan optimal dalam upaya pencarian Saudara Eril,” menurut keterangan tertulis KBRI Bern.
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil dan Istri Datang Terpisah ke Masjid di Tengah Kabar Selingkuh, Pengacara Anggap Wajar
-
Dituding Hamili Lisa Mariana, Ridwan Kamil Disarankan Hotman Paris Diam dan Tak Muncul ke Publik
-
Psikolog Jelaskan Alasan Wanita Layaknya Lisa Mariana Senang Lelaki Beristri: Memang Jiwanya!
-
Jika Terbukti Ridwan Kamil Ayah Biologisnya, Anak Lisa Mariana Bisa Dapat Jatah Warisan
-
Psikolog Lita Gading Tak Mau Kasus Lisa Mariana Dinormalisasi: Jangan Kasih Panggung Ani-Ani!
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Kurs Rupiah Selangkah Lagi Rp17.000 per Dolar AS, Donald Trump Biang Keroknya
-
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
Terkini
-
Desa Wunut Bagikan THR dan Jaminan Sosial, Bukti Nyata Inovasi Desa Berkat Program BRI
-
Panduan Jelajah Bukit Kelam: Destinasi Wisata di Sintang yang Menakjubkan
-
Mengenal Tradisi Gawai Dayak: Tempat Liburan Sekaligus Menyelami Budaya Lokal
-
Rute Perjalanan Darat dari Pontianak ke Kapuas Hulu: Apa yang Perlu Kamu Siapkan?
-
Kuliner Khas Kalimantan Barat: 7 Makanan yang Wajib Dicoba Saat Liburan