SuaraKalbar.id - Universitas Airlangga yang berlokasi di Surabaya, Jawa Timur pagi ini menarik banyak perhatian publik lewat kanal YouTubenya (6/8).
Lewat unggahan yang dicuitkan oleh seorang mahasiswa melalui menfess Twitter @collegemenfess, terlihat dibagikan sebuah tangkapan layar yang menunjukkan akun YouTube Universitas Airlangga sedang menayangkan live pernikahan.
Bukan orang sembarang, ternyata pernikahan yang digelar dan ditayangkan secara live tersebut merupakan acara pernikahan putra dari Rektor Universitas Airlangga, Mohammad Nasih.
"Seberapa unik kampus kalian? kampusku ngadain live YouTube pernikahan anaknya rektor guys," ketik pengirim cuitan tersebut.
Dalam gambar yang dibagikan, terlihat prosesi pernikahan tersebut menayangkan tasyakuran pernikahan anak Rektor yang ditonton hanya sebanyak 9 orang.
Selain itu, tampak pula foto pengantin pria dan wanita yang disematkan pada sisi kiri bawah layar tayangan live tersebut.
Unggahan itu lantas viral dan menarik banyak perhatian publik, netizen tampak cukup terkejut dengan kejadian tersebut dan tampak menanyakan urgensi acara pernikahan Rektor sehingga bisa ditayangkan secara live pada akun sosial media resmi kampus.
"Harus banget disiarin di akun YT kampus ya? wkwk kek...??? gak ada hubungannya anjir," ujar @sau**
"Lahh? Gak ada urgensinya sama dunia perkuliahan kan? Ini mah sama aja kayak acara nikahan anak pejabat atau artis, kudu disiarin live 7 hari padahal gak penting," celoteh @rns**
Baca Juga: Mengejutkan, Thomas Doll Murka Usai Laga PSM vs Persija di Liga 1 2022
"Hah.... Gak ada hubungannya sama urusan perkuliahan tapi ya unik tapi gak nyambung," ketik @jia**
"Lah boleh ya? Maksudnyakan walaupun yang nikah anak rektor tapi kalo pernikahan dia mah ya gak perlu sampe di livestream di YT kampus juga," tambah @dio**
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Publik Lupa Kasus: Potret sebelum Nikah dari Nissa Sabyan Bersama Vespa Mahal Tuai Pujian Setinggi Langit
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Nissa Sabyan 'Cuma' Dapat Mahar Emas 3 Gram dan Uang Rp200 Ribu dari Ayus, Berapa Tarif Manggung Sabyan Gambus?
-
Kapan Tanggal Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus? Maharnya Emas 3 Gram serta Uang Rp200 Ribu
-
Kuliah S2 di Australia dengan Biaya Lokal, Bagaimana Caranya?
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi
-
Polisi Tangkap Pemasok Daging Sapi Beku Ilegal di Pontianak
-
5 Kuliner Chinese Food Pontianak Wajib Coba: Dari Bakmi Legendaris Hingga Bubur Ikan Otentik
-
Hendak Tawuran, 7 Pelajar di Desa Kapur Diringkus Polisi