SuaraKalbar.id - Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan warga menyoraki polisi berbaris yang sedang melakukan gerak jalan dengan teriakan 'Ferdy Sambo.
Video yang diunggah oleh akun instagram @lambegosiip, tersebut diduga terjadi pada momen HUT RI ke-77.
Namun meski diteriaki, barisan polisi yang diteriaki warga itu tetap jalan lurus dengan badan tegap tanpa mempedulikan teriakan warga sekitar.
Unggahan video tersebut pun langsung dibanjiri komentar netizen. Bahkan beberapa netizen mengatakan bahwa sanksi sosial memang lebih kejam.
Meski begitu, ada juga netizen yang merasa kasihan kepada anggota polisi yang benar-benar memiliki prestasi baik dalam bekerja namun ikut menerima 'olok-olok' tersebut.
“Seketika hilang marwah, wibawa dan derajatnya wkwkwk,” tulis @eziz***
"Kasihan sama polisi yang bener-bener baik kerjanya jadi ikut kena imbasnya gara-gara oknum polisi." tulis akun @Ria***
“Hilang sudah wibawa polisi,” ucap @luxj***
“Hilang respect,” kata akun @alwa****
Baca Juga: Komisi III DPR RI Direncanakan Panggil Kapolri Pekan Depan, Tanya Seputar Ini
Parahnya, video tersebut bukanlah video pertama yang menunjukkan warga meneriaki rombongan polisi dengan teriakan 'Ferdy Sambo.
Sebelumnya, sempat juga viral di sosial media sebuah video yang merekam rombongan kendaraan polisi lewat di jalan yang kemudian mendapat sorakan dari warga.
Video yang turut diunggah oleh akun Twitter @alvinlie21 tersebut diketahui tersebar bebas melalui group chat WhatsApp.
Dalam video tersebut, awalnya menunjukkan beberapa kendaraan polisi melintas di sebuah jalan yang cukup padat sehingga tak bisa melaju dengan cepat.
Warga yang berada di sekitar jalan tersebut saat melihat kendaraan itu spontan berteriak menyebutkan nama Ferdy Sambo kepada rombongan kendaraan tersebut.
"Sambo.. Sambo.. Ferdy Sambo!! Sambo.. Sambo.. Ferdy Sambo!!" Teriak para warga dengan kencang.
Selain itu, terdengar pula warga lain yang turut memberikan berbagai sorakan seolah mengejek rombongan kendaraan polisi tersebut.
"Reaksi spontan publik ketika bertemu kendaraan Polrisi. Teriak nama 'Sambo'. Polri = Sambo. Miris. Video dari grup WA," tulis akun @alvinlie21.
Video tersebut lantas viral dan menarik cukup banyak perhatian publik. Banyak netizen yang mengakui cukup miris meliat kejadian tersebut.
"Miris, ini namanya Karena nila setitik rusak susu sebelanga.. kayak udah gak ada harga diri lagi. Padahal gak semua polisi seperti pak FS," ujar @ulf****
"Institusi ini mungkin perlu di 'factory reset'. Dah kebanyakan oknum virusnya," saran @faj****
"Suka atau tidak, memang Sambo adalah wajah polisi Indonesia. Sedih sih. Namun pesimis Polri bersungguh-sungguh ingin memperbaiki citranya yang sudah lama hancur. Belum lahir 'Polisi Hoegeng' yang diidam-idamkan seluruh masyarakat Indonesia," tambah @han****
Berita Terkait
-
Sadbor sebagai Duta Anti Judi Online: Paradoks Makna Pemberian Gelar
-
Sebut Penangkapan Ivan Sugianto Tak Ada Sandiwara, Ucapan Mahfud MD Diragukan Netizen: Masih Ingat Kasus Ferdy Sambo?
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
-
Rekam Jejak Hana Rawhiti, Politisi Muda Curi Perhatian Usai Menari Haka di Parlemen NZ
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
Tag
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
Terkini
-
2 Pendulang Emas Tewas Tertimbun Tanah di Perkebunan Sawit Kapuas Hulu
-
Gagal Beraksi! 2 Pengedar Diciduk di Kubu Raya
-
Tragis! Pejalan Kaki Tewas Tertabrak Motor di Adisucipto Kubu Raya
-
Gara-Gara Lupa Kunci Stang, Mio GT Raib Digondol Maling di Kubu Raya
-
8 Pesona Tarian Khas Kalimantan Barat: Sebuah Perjalanan Menuju Jiwa Borneo