SuaraKalbar.id - Ricuh tak dapat terhindarkan terjadi di kawasan SPBU Nusapati, Sungai Pinyuh, Mempawah, Kalimantan Barat pada Selasa (6/9/22) pagi.
Lewat video yang turut dibagikan oleh akun Instagram @tkp_pontianak2018, terlihat sejumlah supir truk yang awalnya mengantri untuk membeli solar di SPBU malah saling adu mulut dengan oknum tangki siluman.
Kejadian tersebut diduga terjadi karena adanya kesalahpahaman dalam mengantre antara kedua pihak yang akhirnya tak menemukan titik temu.
Kericuhan pun terjadi, terlihat dalam video yang dibagikan tersebut kedua pihak tampak saling dorong demi mendapatkan keadilan masing-masing pihak.
Tampak pula sejumlah pihak keamanan dan aparat desa yang mencoba mengambil posisi ditengah kedua pihak untuk melerai kericuhan yang terjadi tersebut.
Suara adu mulut antar masing-masing pihak pun terdengar cukup ribut hingga menyebabkan suara bising dan membuat para pelerai cukup kewalahan mendamaikan kondisi dua belah pihak.
Video tersebut kemudian cukup banyak menarik perhatian publik, tak sedikit netizen lewat kolom komentar yang lebih membela kehadiran para truk dibandingkan oknum tangki siluman hingga memanggil kehadiran Presiden Joko Widodo.
"Hmm... Setelah aparat melihat wujud tangki siluman apa kelanjutannya?" Sindir @ari****
"Pak @jokowi awasi pihak terkait pak, Sampai kapan harus kayak gini??? Kalau perlu berhentikan langsung pak mereka hanya buat gaduh aja," tulis @aly****
Baca Juga: Polisi Tangkap Dua Pelaku Penimbunan BBM Solar Subsidi, Modusnya Begini
"Namanya juga siluman, susah dilihat pake mata, mau panggil pesulap merah biar dibongkar trik silumannya," tambah @ura****
Kontributor: Maria
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Bank Mandiri Perkuat Sinergi Majukan Negeri Lewat Akselerasi KUR & Penguatan Komoditas Daerah Kalbar
-
Turunkan Berat Badan dengan Perbanyak Konsumsi Sayur
-
3 Skenario Operasi Feri Ketapang-Gilimanuk Selama Nataru
-
Warga Kalbar Merapat! Ada Saldo Gratis Rp 230 Ribu Sore Ini, Klik 3 Link Dana Kaget Ini
-
ABPD Pontianak 2026 Disepakati Rp 2,092 Triliun