SuaraKalbar.id - Mural Pecinan Pontianak yang terletak di Jalan Gajahmada, Gang Gajahmada 9, dirusak oleh orang yang tidak bertanggung jawab melalui aksi vandalisme.
Tangan usil itu, merusaki karya seni yang menggambarkan tentang kehidupan warga Tionghoa dengan cara melumurinya dengan lumpur. Bahkan ada juga menggoresnya dengan menggunakan benda tajam.
“Rusaknya itu ketika saya akan membersihkan lokasi tersebut pada Kamis (8/9/2022) pagi,” ujar Herfin Yulianto, Penggerak Pecinan Pontianak, dikutip dari SuaraKalbar.co.id--Jaringan Suara.com, Sabtu (10/9/2022).
Menurutnya, kerusakan ini sudah kali kedua terjadi. Pada saat yang pertama dia berpikir hal serupa tak kan terulang kembali. Namun nyatanya, kerusakan itu malah berulang. Parahnya, kerusakan yang kedua ini lebih banyak.
“Kerusakan yang sekarang malah lebih banyak, sehingga membuat keindahannya berkurang,” katanya.
Ia mengaku dirinya merasa sedih, sebab apa yang telah dibangun bersama–sama demi memperindah fasilitas umum, malah dirusak oleh orang yang tak bertanggung jawab. Sehingga dirinya berinisiatif untuk meminta izin kepada warga sekitar yang memiliki CCTV.
“Langkah saya akan meminta izin kepada warga yang punya CCTV agar bisa melihat siapa yang melakukan aksi tidak terpuji tersebut,” katanya.
Dirinya turut mengajak segenap elemen untuk bersama – sama menjaga fasilitas atau destinasi wisata yang ada, mengingat lokasi ini mempunyai dampak positif bagi Kota Pontianak, khususnya warga yang berada di sekitaran lokasi.
Baca Juga: Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Wonosobo, Enam Orang Tewas
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Perluas Jangkauan Kesehatan, BRI Peduli Salurkan Ratusan Unit Ambulans di Seluruh Indonesia
-
Selaras dengan Asta Cita, BRI Perkuat Ekonomi Desa Melalui Program Desa BRILiaN
-
Konsistensi BRI Salurkan BLTS, KUR, dan Dukung Program MBG hingga FLPP Wujudkan Kesejahteraan Rakyat
-
VinFast: Ketika Kendaraan Listrik Bersenyawa dengan Kehidupan, Membangun Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Pertimbangkan Buyback untuk Perkuat Nilai dan Kinerja Berkelanjutan