SuaraKalbar.id - Video penculikan anak di wilayah Kubu Raya, Kalimantan Barat, yang viral di media sosial membuat resah masyarakat.
Terkait hal itu, Kapolres Kubu Raya, AKBP Arief Hidayat menegaskan bahwa video viral terkait isu penculikan anak di wilayah Kubu Raya itu merupakan kabar berita tidak benar alias hoaks.
"Viral video penculikan anak yang beredar di media sosial dan wahatsapp yang disebarkan dan diteruskan berkali-kali itu merupakan berita hoaks," kata Kapolres Kubu Raya, AKBP Arief Hidayat di Kubu Raya, Selasa (14/2/2023).
Arief menjelaskan, penyebaran isu penculikan itu bermula saat seorang pria yang tidak diketahui namanya mengungkapkan di dalam videonya bahwa anak yang diamankan petugas Satuan Lalu Lintas Polres Kubu Raya adalah korban penculikan pada hari Senin (13/2/2023) sekitar pukul 15.00 WIB.
"Kami sudah memastikan, kabar itu tidak benar alias hoaks. Seorang anak laki-laki berinisial RI (14) warga Tanjung Raya II Kecamatan Pontianak Timur tersebut bukan korban penculikan namun diduga korban tindak pidana perampasan sepeda motor," ujar Arief.
Sementara itu, Kasubsie Penmas Polres Kubu Raya Aipda Ade mengungkapkan bahwa sebenarnya kasus kasus tersebut bukan kasus penculikan akan tetapi perampasan sepeda motor.
"Perlu saya luruskan bahwa korban berinisial RI ini bukanlah korban penculikan, namun RI adalah korban tindak pidana perampasan sepeda motor dengan cara bujuk rayu. Saat ini korban dan pelaku beserta sepeda motor Yamaha GEAR KB 2022 XX warna merah abu-abu sudah kami amankan di Polres Kubu Raya untuk dilakukannya penyelidikan mendalam oleh Unit Sat Reskrim Polres Kubu Raya," kata Ade.
Untuk itu kata Ade, Polres Kubu Raya mengimbau kepada warga Kubu Raya khususnya dan warga Kalbar pada umumnya, untuk tidak mengunggah suatu video yang belum diketahui kebenarannya.
"Mohon bijaklah menggunakan media sosial atau media WhastApp sehingga tidak memberikan kabar hoaks yang membuat resah masyarakat," kata Ade. (Antara)
Baca Juga: Thoriqoh Nashrullah Fitriyah Dorong Disdik Jabar Melakukan Edukasi Pencegahan Penculikan Anak
Berita Terkait
-
Thoriqoh Nashrullah Fitriyah Dorong Disdik Jabar Melakukan Edukasi Pencegahan Penculikan Anak
-
CEK FAKTA: Agnes Monica Blak-blakan Ungkap Punya Hubungan Spesial dengan Ariel NOAH, Benarkah?
-
Tajir dalam Waktu Tiga Tahun, Foto Jhon Lbf Bersama Hadi Poernomo yang Tersangkut Korupsi Pajak BCA 5 Triliun Disorot Warganet
-
CEK FAKTA : Video Syur Venna Melinda Dan Ferry Irawan Berdurasi 2 Menit Beredar
-
Penyebar Video Hoaks Penculikan Anak Jember Ditangkap, Warga Diminta Tak Panik
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
Turunkan Berat Badan dengan Perbanyak Konsumsi Sayur
-
3 Skenario Operasi Feri Ketapang-Gilimanuk Selama Nataru
-
Warga Kalbar Merapat! Ada Saldo Gratis Rp 230 Ribu Sore Ini, Klik 3 Link Dana Kaget Ini
-
ABPD Pontianak 2026 Disepakati Rp 2,092 Triliun
-
Waspada! Lonjakan Tekanan Darah Pagi Hari Jadi Pemicu Stroke dan Serangan Jantung