Scroll untuk membaca artikel
Bella
Selasa, 01 Agustus 2023 | 13:41 WIB
Pasangan pengantin di Sambas yang terpaut usia cukup jauh (Instagram/@sambasinformasi)

SuaraKalbar.id - Viral di media sosial seorang perempuan paru baya bernama M (41) menikahi remaja laki-laku yang baru berusia 16 tahun.

Kejadian pernikahan antara sepasang pengantin yang bertaut jarak usia yang cukup jauh tersebut diketahui terjadi di Sambas, Kalimantan Barat.

Pernikahan tersebut viral usai sejumlah akun di media sosial mengunggah rekaman keduanya yang tengah menggunakan pakaian pengantin.

Dalam unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram @sambasinformasi, pengantin perempuan tampak memegang kamera dan kemudian merekam keduanya.

Baca Juga: Anak Ketua DPRD Ambon Pukuli Remaja Hingga Tewas, Warganet: Temennya Mario Dandy Nih

Kedua pengantin tersebut terlihat sangat bahagia merekam diri mereka, tak terkecuali pengantin remaja laki-laki yang turut melemparkan senyum.

"M usia 41 tahun asal Bekut, akhirnya mendapatkan jodohnya dengan pria yang jauh lebih muda yakni suami 16 tahun. Samawa ya," tulis keterangan @sambasinformasi.

Selain itu, beredar pula sejumlah potret pasangan tersebut yang tengah berfoto di depan kursi pelaminan.

Unggahan tersebut lantas menarik banyak perhatian publik, banyak netizen lewat kolom komentar tampak menyinggung persoalan usia sang pengangin pria yang masih muda.

"Berarti saat usia si istri umur 25 tahun, sang suami belum selesai di imunisasi," tulis @has***

Baca Juga: Viral Vidio Seorang Pria di Sintang Masturbasi di Atas Motor, Sering Terjadi?

"Apa daya saya umur 16 tahun masih suka main ke hutan, cari buah samaram," tulis @jon***

"Gak kena UU perlindungan anak kah ini? Nikah di bawah umur," tulis @dia***

Kontributor : Maria

Load More