SuaraKalbar.id - Tingginya curah hujan belakangan ini telah menimbulkan dampak serius di Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak. Banjir melanda beberapa wilayah, mengakibatkan genangan air di pemukiman warga dan mengganggu akses transportasi.
Bhabinkamtibmas Polsek Menyuke Polres Landak Aipda Heny mengungkapkan bahwa, intensitas hujan di Kecamatan Menyuke telah meningkat, menyebabkan Sungai Menyuke meluap dan menggenangi beberapa desa di sekitarnya, termasuk Desa Darit dan beberapa desa lainnya.
Situasi semakin diperparah dengan tergenangnya akses jalan di depan asrama Polsek Menyuke.
Atas kejadian tersebut, Heny melakukan patroli monitoring untuk memastikan keamanan dan kesejahteraan masyarakat.
Baca Juga: Seorang Perempuan di Landak Nyaris jadi Korban Pemerkosaan saat Sedang Berbaring di Kamarnya
Meskipun ketinggian air baru mencapai lutut orang dewasa, tetapi antisipasi dini perlu dilakukan untuk menghadapi kemungkinan banjir yang lebih parah jika hujan terus turun.
“Pemantauan ini bertujuan untuk memastikan masyarakat masih dapat beraktivitas dengan normal, jika masyarakat ada yang memerlukan bantuan kami siap untuk membantu,” jelas Aipda Heny.
Selain itu, Heny juga memberikan himbauan kepada masyarakat yang tinggal di sekitar bantaran sungai untuk mewaspadai potensi banjir lebih lanjut.
"Kami berharap genangan air segera surut agar mobilitas warga tidak terganggu," tambahnya.
Baca Juga: 70 Rumah Terendam Banjir Usai Diguyur Hujan Deras di Kayong Utara
Berita Terkait
-
Jangan Sampai Menyesal, Pentingnya Rawat sang Penyelamat di Kolong Mobil di Musim Hujan
-
Waspada Demam Berdarah di Musim Hujan, Ini Tips dari Epidemiolog!
-
Cara Julie Estelle Pilih Busana Musim Hujan Biar Tetap Stylish, Baju Wajib Lengan Panjang?
-
Jangan Berteduh di Bawah Pohon Saat Hujan! Ini Bahayanya
-
Banjir Bandang Spanyol 226 Jiwa Melayang, Ekonomi Terpuruk Rp342 Triliun
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek
-
2 Kios di Sungai Kakap Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
-
Ibu di Sambas Diduga Membunuh Bayi Baru Lahir, Kasus Terbongkar di Puskesmas
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi