SuaraKalbar.id - Viral aksi kejar-kejaran warha dengan dua orang maling helm yang berlokasi di Jalan Karet, Pontianak, Kalimantan Barat pada Minggu (23/06/2024) siang.
Lewat unggahan yang dibagikan akun @liputanpontianak, aksi kejar-kejaran antara keduanya sempat direkam oleh warga.
Sebelumnya kedua pelaku sempat terekam kamera CCTV saat melakukan pencurian helm di salah satu rumah warga.
Awalnya kedua pelaku yang diduga telah memantau keadaan sekitar tampak berhenti di salah satu rumah warga.
Melihat keadaan memungkinkan, pelaku yang berboncengan dengan menggunakna motor matic berwarna hitam lantas dengan cepat mengambil satu helm yang diletakan di pagar rumah.
Untungnya, aksi kedua pelaku langsung disadari hingga akhirnya terjadi aksi kejar-kejaran.
Dua orang warga dengan cepat mengejar pelaku. Tampak sadar telah dikejar, pelaku lantas menancapkan gas motornya dan mencoba menghindar dari kejaran warga.
Selain itu, beberapa kesempatan pelaku yang awalnya tampak menggunakan helm curian tersebut lantas memberikan serangan dengan melempar helm tersebut kepada warga.
Tak sampai disitu, masih terus saling kejar-kejaran, pelaku lain yang duduk pada kursi penumpang pun turut melepas helm miliknya dan kembali melempar kepada warga. Hal ini lantas membuat warga yang mengejarnya semakin geram
Baca Juga: Wanita Jatuh dari Lantai 3 K-Gym Pontianak, Member yang Buka Jendela Bakal Diperiksa Polisi
"Woi maling, pencuri. Bangs*t kau!" Ujar seorang warga usai mendapatkan lemparan helm tersebut.
Sayangnya setelah cukup jauh mengejar para pelaku, warga akhirnya memberhentikan aksi pengejaran tersebut dan tak berhasil menangkap para pelaku.
"Namun maling tersebut berhasil meloloskan diri dengan masuk ke gang-gang," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Selain itu, para pelaku diduga kerap melakukan aksinya namun sering kali lolos dan tak berhasil ditangkap warga.
"Informasinya sudah sering nyuri dan ketangkap basah tadi dan gak dapat," pungkas unggahan tersebut.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
Terkini
-
Ratusan Burung Langka Nyaris Diselundupkan dari Pontianak ke Surabaya
-
Anak TKW asal Pontianak Tertular Penyakit Akibat jadi Korban Kekerasan Seksual, Kasus Mandek Setahun
-
Makin Untung! E-Voucher Rp100 Ribu untuk Pengajuan BRI Easy Card di Website BRI
-
Hingga Juni 2025, 128 Anak di Kalbar Jadi Korban Kekerasan! Terbanyak di Kabupaten Sambas
-
Berkat BRI, Renaco Jadi UMKM Produk Olahan Kurma yang Mendunia