Scroll untuk membaca artikel
Bella
Kamis, 22 Agustus 2024 | 11:19 WIB
Ilustrasi kebakaran. [Ist]

SuaraKalbar.id - Sebuah kebakaran hebat melanda kawasan padat penduduk di Tanjung Raya Satu, Gang Kadriah, Pontianak Timur pada Kamis dini hari sekitar pukul 02.30 WIB.

Kebakaran ini menghanguskan dua bangunan dan menyebabkan enam orang menjadi korban. Dari enam korban, lima di antaranya ditemukan meninggal dunia. Korban meninggal terdiri dari tiga orang dewasa dan dua anak-anak.

"Tiga dewasa dan dua anak ditemukan petugas meninggal dunia di dalam reruntuhan bangunan yang terbakar tersebut,” kata Momon, salah satu petugas pemadam kebakaran Haji Muksin yang datang ke lokasi kejadian untuk membantu pemadaman, Kamis (22/8/2024).

Menurut Momon, kebakaran tersebut sangat sulit dikendalikan karena sebagian besar bangunan di area tersebut terbuat dari kayu.

Baca Juga: Festival Budaya Melayu ke-13 di Kalimantan Barat Akan Diikuti Negara Tetangga

"Karena didominasi oleh material bangunan kayu, kerusakan sekitar 90 sampai 95 persen. Saat tiba, api sudah membesar," ujar Momon seperti dikutip dari suarakalbar.co.id jejaring suara.com.

Selain korban jiwa, satu orang lainnya mengalami luka bakar serius dan harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit terdekat.

Momon juga menambahkan bahwa proses pemadaman mengalami kendala, terutama karena ramainya masyarakat yang berkerumun untuk menonton serta sulitnya mendapatkan sumber air.

Hal ini membuat petugas pemadam kebakaran kesulitan untuk memadamkan api dengan cepat.

Hingga berita ini diturunkan, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang.

Baca Juga: Pontianak Buka Sayembara Desain Logo Hari Jadi ke-253, Warga Diharap Berpartisipasi

Load More