SuaraKalbar.id - Veddriq Leonardo, atlet panjat tebing peraih medali emas di Olimpiade Paris 2024, menerima bonus sebesar Rp 300 juta dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Pemprov Kalbar) setelah kembali ke kampung halamannya di Pontianak pada Rabu (21/08/2024) siang.
Sebelumnya, Veddriq diketahui baru menginjakkan kaki kembali di tanah kelahirannya setelah terakhir kali berada di sana pada Oktober tahun lalu.
Saat tiba di Pontianak, Veddriq diarak oleh rombongan Pemprov Kalbar mengelilingi kota. Ratusan masyarakat dari berbagai kalangan, mulai dari siswa, mahasiswa, hingga masyarakat umum, turut menyambut kedatangannya.
Rute arak-arakan dimulai dari Bandara Supadio Pontianak dan berakhir di Pendopo Gubernur Kalbar.
Baca Juga: Pulang Kampung, Veddriq Leonardo Grogi Melihat Sambutan Meriah Warga Pontianak
Setibanya di Pendopo, Veddriq menerima bonus sebesar Rp 300 juta dari Pemprov Kalbar sebagai bentuk penghargaan atas prestasinya meraih emas di Olimpiade Paris 2024.
"Sesuai dengan aturan, kami memberikan untuk olimpiade ini Rp 300 juta rupiah dan itu sudah bersih artinya pajak kami yang tanggung," jelas PJ Gubernur Kalbar, Harisson, saat dikonfirmasi pada Rabu (21/08/2024).
Veddriq mengungkapkan bahwa bonus yang diterimanya masih dalam proses pemikiran untuk penggunaannya. Namun, ia memastikan bahwa sebagian akan digunakan untuk kebutuhan investasi dan keluarga.
"Masih saya pikirkan, yang pasti kedepannya kita juga harus juga punya pegangan untuk investasi, yang pasti untuk keluarga dan orang tua," ujar Veddriq.
Selain itu, Veddriq menyatakan keinginannya untuk berkontribusi dalam pengembangan olahraga panjat tebing di Pontianak.
Baca Juga: Kepulangan Veddriq Leonardo Peraih Medali Emas Olimpiade Paris 2024 Disambut Meriah di Pontianak
"Dan juga untuk panjat tebing, kita bisa kayak gini juga karena kontribusi dari panjat tebing," terangnya. katanya.
Veddriq juga berharap pemerintah dapat menyediakan fasilitas panjat tebing yang memadai. Meskipun ia berhasil berprestasi dengan fasilitas seadanya yang dibuat oleh ayahnya, ia percaya fasilitas yang baik akan mendukung pengembangan atlet muda.
"Fasilitas panjat tebing pasti sangat diharapkan karena hari ini kita sudah melihat bahwa panjat tebing di panggung internasional telah berbicara dan sudah kita lihat juga seperti negara-negara maju sana mereka mempersiapkan atlet-atletnya dengan sangat serius seperti mereka melakukan pembinaan dengan fasilitas yang baik, kita juga harus mencontoh seperti itu . Kalau kita diberikan kesempatan memiliki fasilitas, kita bisa memaksimalkan untuk pembinaan atlet muda, mungkin Indonesia akan punya banyak wakil atlet yang lahir dan berasal dari Pontianak," pungkasnya.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
3 Rekomendasi Lowongan Kerja di Singapore untuk Orang Indonesia, Bonusnya hingga Rp 32 Juta
-
Bonus Demografi Indonesia di Tangan Milenial dan Gen Z, Apakah Mereka Siap Menerima Tantangan?
-
Generasi Muda yang Berani Wirausaha: Kunci Masa Depan Ekonomi Indonesia
-
Mardiono Dorong Peningkatan Produktifitas Angkatan Kerja di Cilegon
-
Siap Bertarung di Pilkada 2024, Ini Nomor Urut Paslon Wali Kota Pontianak
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Polda Kalbar Perketat Pengawasan Politik Uang Jelang Pilkada Serentak 2024
-
Golkar Kalbar Gelar Sayembara Tangkap Pelaku Politik Uang di Pilgub 2024
-
Kebakaran Hebat Melanda Pasar Melati di Kubu Raya, 8 Kios Hangus Terbakar
-
Kenapa Samsung S24 Ultra Mahal?
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek