SuaraKalbar.id - Seorang pria berinisial AH, yang diduga telah melakukan aksi pencurian sepeda motor (curanmor) sebanyak delapan kali di wilayah Pontianak, berhasil diringkus oleh Tim Berang-Berang Polsek Pontianak Timur.
Pelaku ditangkap saat sedang tertidur pulas di kamar kosnya di Jalan Tanjung Raya 1, Pontianak, Kalimantan Barat, pada Rabu pagi.
Tim Berang-Berang langsung bergerak cepat setelah mendapatkan informasi tentang keberadaan AH. Tanpa perlawanan, pelaku ditangkap dalam keadaan masih tertidur.
"Kami langsung mendekap pelaku saat tidur dan membawanya ke kantor polisi," ujar Kapolsek Pontianak Timur, AKP Hery Purnomo.
Baca Juga: Kronologi Pengemudi Mobil dan Motor Berkelahi di Pontianak Utara
Dari delapan motor yang dilaporkan hilang, pihak kepolisian berhasil mengamankan tiga unit sepeda motor sebagai barang bukti.
"Lima motor lainnya masih dalam pencarian," lanjut AKP Hery.
Ia juga menambahkan bahwa pihaknya terus melakukan pengembangan kasus ini guna menemukan barang bukti tambahan dan kemungkinan keterlibatan pihak lain dalam jaringan pencurian motor tersebut.
Penangkapan AH bermula dari laporan masyarakat yang curiga terhadap aktivitas pelaku.
"Kerja sama antara masyarakat dan kepolisian sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif," tegas AKP Hery Purnomo.
Baca Juga: Bilik Suara Pilkada Pontianak Tiba, Bawaslu Kawal Ketat!
Ia juga menghimbau masyarakat agar selalu waspada dan tidak ragu melaporkan setiap tindakan mencurigakan kepada pihak berwajib.
Berita Terkait
-
Diam-Diam Erika Carlina Sumbang Motor untuk Kakek Penjual Kerupuk Korban Curanmor di Lampung
-
Unik! Tahanan Kasus Curanmor Menikah di Polsek
-
Kompak jadi Penadah Komplotan Residivis Curanmor di Jakbar, Nasib Pasutri Kini Bareng Masuk Bui
-
Kerap Beraksi Siang Hari, Komplotan Curanmor Lampung Ini Ternyata Cuma Modal Pistol Mainan
-
Pelaku Curanmor Duel Senjata dengan Polisi, Netizen: Warga Kok Malah Nonton?
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Komisi Informasi Kalbar Dorong Pertamina Patra Niaga Tingkatkan Keterbukaan Informasi Jelang Idul Fitri
-
Sejarah dan Asal-Usul Suku Dayak: Jejak Leluhur di Kalimantan
-
Dari Nol Hingga Khatam: Perjuangan Mualaf Pontianak Belajar Al-Quran di Bulan Ramadhan
-
Kapal Tanker Pertamina Kencing di Pontianak: Skandal BBM Bersubsidi Kembali Gegerkan Pertamina!
-
Cek Fakta: Video Banjir di Kawasan Istana Garuda IKN