SuaraKalbar.id - Dua unit rumah milik warga hangus dilahap api dalam kebakaran yang terjadi di Gang Selat Maluku, Jalan Gusti Situt Mahmud, Pontianak Utara, pada Rabu, 2 Oktober 2024, sekitar pukul 00.30 WIB.
Berdasarkan informasi awal, kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik yang terjadi di bagian depan bangunan.
Ferdi, ketua RT setempat, melaporkan bahwa dalam peristiwa ini terdapat satu korban yang berhasil diselamatkan dan dilarikan ke rumah sakit setelah terjebak di kamar mandi saat berusaha menyelamatkan diri.
“Api diduga berasal dari korsleting listrik di bagian depan. Ada satu korban, tetapi tidak sampai meninggal, beliau mengamankan diri di kamar mandi, mungkin mencari pendinginan dari hawa panas,” ungkap Ferdi seperti dikutip dari suarakalbar.co.id jejaring suara.com, Rabu.
Baca Juga: Kronologi Pengemudi Mobil dan Motor Berkelahi di Pontianak Utara
Dari hasil pantauan di lokasi, diketahui bahwa satu petugas pemadam kebakaran mengalami sesak napas akibat menghirup asap tebal selama proses pemadaman.
Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api sekitar 20 menit setelah kejadian.
"Kami terkejut dengan kejadian ini yang terjadi tengah malam. Kami dijuluki kampung pemadam, dan alhamdulillah api dapat kami atasi dalam waktu kurang lebih dua puluh menit," tambah Ferdi.
Kebakaran ini menambah catatan insiden kebakaran di kawasan tersebut dan mengingatkan warga akan pentingnya kewaspadaan terhadap potensi kebakaran akibat korsleting listrik.
Baca Juga: Kebakaran Hanguskan Rumah Warga Lansia di Sungai Ambawang
Berita Terkait
-
Kronologi Pengemudi Mobil dan Motor Berkelahi di Pontianak Utara
-
Kebakaran Hanguskan Rumah Warga Lansia di Sungai Ambawang
-
Kebakaran Landa Bengkel Mobil di Sungai Ambawang, Pemilik Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Muhammad Haikal Fadilah Terpilih Jadi Anggota DPRD Termuda Kota Pontianak, Usia Baru 21 Tahun
-
Seorang Polisi jadi Korban Tabrak Lari saat Bubarkan Tawuran di Pontianak Utara
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
Pilihan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
-
Bukan Patrick Kluivert, Ini Pelatih yang akan Gembleng Mauro Ziljstra dalam Waktu Dekat
Terkini
-
Tangguh Hadapi Persaingan, UMKM Kuliner Binaan BRI Ekspansi ke Pasar Internasional
-
Gandeng CIC Untan, Aston Pontianak Gelar 'Fun Chem 2025', Liburan Seru dan Edukatif untuk Anak-anak
-
Kualitas Udara Pontianak Memburuk, Wali Kota Imbau Warga Kurangi Aktivitas Luar Ruangan
-
Kalbar Waspada Karhutla! BMKG Beri Peringatan Keras Hadapi Puncak Kemarau 2025
-
Bukan Saksi Ahli! Mantan Pimpinan KPK Ungkap Peran Ustaz Khalid Basalamah dalam Kasus Kuota Haji