SuaraKalbar.id - Mayat seorang pria ditemukan tergeletak di gedung SDN 05 Ketapang, Jalan R Suprapto, pusat kota Kabupaten Ketapang pada Sabtu pagi, 28 September 2024. Korban yang diketahui berinisial TI, berusia 35 tahun, merupakan warga Kelurahan Sampit, Kecamatan Delta Pawan.
Kapolsek Delta Pawan, IPDA Chepry, mengungkapkan bahwa jenazah ditemukan pertama kali oleh penjaga sekolah di area depan gedung.
"Dari hasil pemeriksaan awal, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban," jelasnya pada Selasa, 1 Oktober 2024.
Meskipun jenazah tidak dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan visum karena pihak keluarga menolak, jenazah langsung dibawa ke rumah duka. Pihak kepolisian telah meminta keterangan dari sejumlah saksi di sekitar lokasi untuk membantu penyelidikan.
Chepry menambahkan bahwa berdasarkan keterangan saksi, korban diketahui sering tidur di area sekolah selama enam tahun terakhir. Selain itu, semasa hidup, TI diketahui sering mengonsumsi minuman keras.
"Diperkirakan dugaan sementara TI meninggal dunia karena kondisi sakit," pungkasnya.
Pihak kepolisian masih melanjutkan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban. Kejadian ini mengundang perhatian masyarakat setempat dan menyoroti pentingnya perhatian terhadap individu yang berisiko.
Berita Terkait
-
Sempat Dikira Bercanda, Remaja 17 Tahun Tenggelam di Air Terjun Batu Hitam Ketapang
-
Polisi Tangkap 2 Pelaku Pencurian di SDN 09 Sungai Kakap
-
Truk Tangki BBM Tabrak Sepeda Motor di Ketapang, 2 Pengendara Tewas
-
Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa Bersama Wanita di Kamar Hotel Pontianak, Polisi Temukan Narkoba
-
Penikaman di Mobil Travel Ketapang Dipicu Cemburu, Tiga Orang Jadi Korban
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
Terkini
-
3 Mobil Bekas 30 Jutaan Terbaik Tahun 2025, Bandel dan Layak Dibeli
-
Cuan untuk Warga Kalbar! Klik 4 Link DANA Kaget dan Dapatkan Saldo Gratis Rp 440 Ribu
-
Bus Jemaah Umrah Kecelakaan di Madinah, 45 Orang Tewas
-
BRI Tegaskan Komitmen Dorong UMKM Naik Kelas di PRABU Expo 2025
-
Holding UMi Aktif Dampingi Pelaku Usaha Mikro Agar Naik Kelas