Jika punya kulit yang sangat berminyak dengan pori-pori terbuka, bisa menggunakan krim malam yang mengandung adapalene atau asam azelaic karena akan membantu mengontrol produksi minyak.
Stres
Hormon yang memengaruhi produksi minyak dalam tubuh, bisa sangat berfluktuasi selama kehamilan, menopause, serta pubertas.
Stres juga bisa jadi pemicu. Jika dikombinasikan dengan kortisol, dapat menyebabkan produksi sebum atau minyak di wajah.
Baca Juga:7 Racikan Masker Buah untuk Perawatan Wajah, Bantu Usir Jerawat Membandel

Terlalu sering mencuci muka
Mungkin masih banyak orang yang berpikir bahwa lebih baik sering mencuci muka agar wajah tidak tampak berminyak. Padahal, terlalu sering membersihkan wajah berminyak malah bisa bikin muka semakin berminyak.