SuaraKalbar.id - Kejadian nahas menimpa satu keluarga saat naik kelotok di Sungai Barito, Kalimantan Tengah Sabtu (13/3/2021). Empat orang anggota keluarga tenggelam.
Kelotok yang ditumpangi keluarga tersebut terbalik diduga karena diterpa gelombang tinggi
Insiden satu keluarga tenggelam tersebut ini dibenarkan oleh Kasat Polair Polres Batola AKP Dading Kalbu Adie.
“Iya benar kejadiannya itu sekitar pukul 15.00 WITA tadi di Sungai Barito Desa Jambu Baru Kecamatan Kuripan, namun kita masih tidak dapat memberikan informasi pasti kronologinya seperti apa, lantaran tim hingga sekarang juga masih melakukan pencarian terhadap korban,," ujarnya seperti dikutip dari Kanalkalimantan.com (jaringan Suara.com),
Baca Juga:Adam dan Jefri Hilang saat Berenang di Pantai Karang Labung Lengayang
Adapun identitas korban Nova Wijayanto (27), Rahma (23) dan anak laki laki dan perempuan yang berusia 6 bulan Abyasa Rava dan Anindita Putri Wijaya.
Menurut informasi yang beredar, Rahma telah ditemukan namun kondisinya tak sadarkan diri. Sementara suami dan kedua anaknya belum ada kar.
Sementara itu dikutip dari pemilik Instagram @taufik._2950 seorang warga yang sekarang berada di lokasi kejadian, hingga saat ini masyarakat Desa Jambu, Kabuau, Asia Baru dan Jarenang masih dalam proses pencarian terhadap Noba dan kedua anaknya.
“Ya sekarang bersama masyarakat Desa Jambu, Kabuau, Asia Baru,dan Jarenang masih dalam pencarian di Sungai Barito," ujarnya.
Baca Juga:Investor Asing Boleh Cari Harta Karun di RI, Susi: Harusnya Milik Bangsa