Agamanya Dipertanyakan, Reaksi Jennifer Coppen Mengejutkan

Seorang warganet menyinggung agama Jennifer Coppen.

Husna Rahmayunita | Irma Joanita
Jum'at, 30 April 2021 | 03:40 WIB
Agamanya Dipertanyakan, Reaksi Jennifer Coppen Mengejutkan
Jennifer Coppen [Instagram]

SuaraKalbar.id - Agama artis Indonesia sering jadi bahasan publik. Seperti halnya yang dialami oleh artis muda Jennifer Coppen baru-baru ini.

Agama Jennifer Coppen dipertanyakan oleh warganet yang mengaku penasaran. Jennifer Coppen pun bereaksi dan mengungkap agama yang dianutnya.

Artis blasteran Belanda-Indonesia itupun tampak santai saat tahu agamanya dipertanyakan.

Itu terlihat saat dia membuka tanya jawab lewat Instagram story miliknya belum lama ini. Seorang fans menanyakan soal agama Jennifer Coppen.

Baca Juga:Sindiran Pedas Jennifer Coppen Buat The Connell Twins Soal Incest

"Kakak itu sebenarnya Kristen atau Islam? Di Tik Tok banyak orang berdebat masalah agama kak Jen," ujar salah satu warganet seperti dikutip dari Matamata.com.

Hal privasinya disinggung, Jennifer Coppen pun menanggapi santai. Di momen tersebut, Jennifer Coppen mengaku memeluk agama Islam.

Aktris Jennifer Coppen berpose didepan kamera saat screening dan konferensi pers film 'Generasi90an Melankolia' di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (15/12). [Suara.com/Alfian Winanto]
Aktris Jennifer Coppen berpose didepan kamera saat screening dan konferensi pers film 'Generasi90an Melankolia' di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (15/12). [Suara.com/Alfian Winanto]

Mantan pacar Naufal Samudra itupun minta warganet untuk tidak berdebat soal agama yang dianut. Ia pun sempat menceritakan tentang puasa bulan Ramadhan kali ini.

"Alhamdulillah aku Islam guys! Tolong berhenti memperibut ya," ungkap Jennifer Coppen.

Dalam kesempatan yang sama, Jennifer Coppen mengaku sedang tidak berpuasa karena berhalangan. Ia tengah menikmati liburan ke Raja Ampat di Papua.

Baca Juga:Celananya Picu Tanda Tanya, Intip Gaya Jennifer Coppen Belanja Sembako

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini