SBS Minta Maaf Adegan Racket Boys Dicap Hina Indonesia, Publik Sinis

"Nggak niat amat minta maafnya," kata warganet.

Husna Rahmayunita
Kamis, 17 Juni 2021 | 14:49 WIB
SBS Minta Maaf Adegan Racket Boys Dicap Hina Indonesia, Publik Sinis
Sinopsis Racket Boys. (Instagram/sbsdrama.official)

SuaraKalbar.id - Adegan drama korea Racket Boys menuai kecaman dari publik lantaran dinilai menghina dan melecehkan Indonesia.

Warganet +62 menyerbu akun SBS Production yang menayangkan drama tersebut. Racket Boys hina Indonesia jadi viral.

Racket Boys adalah drama yang mengisahkan perjuangan atlet bulutangkis untuk memenangkan turnamen.

Sayangnya, pada episode 5 yang ditayangkan Senin (14/6/2021) lalu ada beberapa adegan yang dianggap melecehkan Indonesia.

Baca Juga:Tuai Pujian, Video Lelaki Makan di Piring yang Sama dengan Seekor Burung Liar

Pihak SBS pun menyampaikan permohonan maaf melalui akun Instagram resminya usai dirundung kecaman.

Mereka mengklaim tak ada niatan untuk menyudutkan penonton di Tanah Air.

"Kami dari tim produksi [Racket Boys] menyampaikan permohonan maaf mengenangkan pertandingan yang tersiar di episode 5, kami tidak bermaksud untuk merendahkan negara, pemain atau penonon tertentu," tulisnya.

Mereka juga berjanji akan mencermati adegan selanjutnya agar tak memicu kegaduhan.

Permintamaafan SBS. (Instagram)
Permintamaafan SBS. (Instagram)

"Namun demikian, kami mohon maaf atas beberapa adegan yang telah menyinggung pemirsa kami dari Indonesia. Kami akan memperhatikan dengan seksama," sambungnya,

Baca Juga:Tagihan Pinjaman Online Capai Rp 24 Juta, Nasib Pria Ini Miris

Bukannya diterima, permintaan maaf tersebut kembali menuai protes kalangan warganet. Sebabnya, ditulis lewat kolom komentar sehingga dinilai kurang bijak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini