SuaraKalbar.id - Para pebalap MotoGP akan mulai tes pramusim di Sirkuit Pertamina Mandalika Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (11/2/2021).
Para pebalap akan melintasi Sirkuit Mandalika yang memiliki 17 tikungan dengan pajang lintasan 4,3 kilometer mulai pukul 09:00 wita hingga 17:00 Wita. Hal itu berlangsung hingga Minggu, (13/2/2022).
Namun, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan potensi terjadi hujan ringan hingga sedang selama tes pramusim tersebut.
"Selama tiga hari ke depan cuaca pada umumnya cerah berawan-hujan ringan hingga sedang," kata Prakirawan Stasiun Meteorologi Zainuddin Abdul Madjid, mengutip Antara.
Baca Juga:Tengah Berlangsung, Berikut Jadwal Lengkap Tes Pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika, 11-13 Februari
BMKG memperkirakan cuaca pada tanggal 11 Februari pagi hari cerah berawan-berawan, siang hari berawan-hujan sedang, malam hari berawan- hujan ringan dan pada dini hari cuaca berawan.
Selanjutnya pada tanggal 12 Februari cuaca pada pagi hari yakni cerah berawan-berawan, siang hari berawan - hujan ringan, malam hari berawan- hujan sedang dan dini hari berawan.
Pada tanggal 13 Februari cuaca pada pagi hari cerah berawan-berawan, siang hari hujan ringan-hujan Lebar, malam hari berawan- hujan sedang dan cuaca pada dini hari cerah berawan-berawan.
Potensi hujan terjadi pada siang hingga dini hari," katanya.
Sebelumnya, para pebalap MotoGP melakukan tes pramusim di Sirkuit Sepang Malaysia.
Baca Juga:Lima Drone Liar di Sekitar Sirkuit Mandalika Diturunkan Paksa, Penyebabnya Ini