Aksi Maling Sepatu di Pontianak Terekam CCTV, Santai Kembalikan Curian saat Ketahuan

Eh pak sepatu saya pak. Pak itu sepatu saya. Mau curi ya,

Bella
Rabu, 03 Juli 2024 | 15:00 WIB
Aksi Maling Sepatu di Pontianak Terekam CCTV, Santai Kembalikan Curian saat Ketahuan
Viral maling di Pontianak santai curi sepatu warga. (Suara.com/tangkapan layar Instagram/@dailypontianak)

SuaraKalbar.id - Viral diduga sejumlah komplotan maling lakukan aksi pencurian sepatu yang berlokasi di Gang Kenari, Jalan Hassanudin, Pontianak, Kalimantan Barat.

Kabar tersebut beredar di sosial media setelah diunggah oleh sejumlah akun, salah satunya lewat unggahan yang dibagikan @dailypontianak pada Minggu (30/06/2024) malam.

Lewat unggahan yang dibagikan akun tersebut, aksi para pelaku tampak terekam kamera pengawas CCTV.

Awalnya tiga orang pelaku tampak melintasi gang dengan menggunakan satu unit sepeda motor.

Baca Juga:Belasan Anjing Dilepas Liar hingga Bahayakan Warga di Kubu Raya, Pemilik Diamuk Warganet

Tiba agak jauh dari kamera pengawas CCTV, dua orang pelaku lantas segera turun dari motor dan berpencar sedangkan seorang lainnya sebagai pengemudi kendaraan tampak memarkirkan motornya agak jauh.

Tiba di salah satu rumah, seorang pelaku dengan kaos putih dan membawa sebuah ember kemudian melintasi rumah target korbannya.

Setelah melintasi rumah tersebut, dengan berpura-pura pelaku lantas berbalik dan dengan santai mengambil sepasang sepatu yang tengah dijemur di pembatas rumah.

Berhasil mengambil sepatu tersebut, dengan cepat pelaku lantas memasukkannya ke dalam ember dan berjalan kembali ke arah rekannya.

Tak berselang lama, korban kemudian menyadari aksi pelaku dan berusaha menegurnya.

Baca Juga:Viral Marbot Masjid di Pontianak Cabuli 6 Bocah di Belakang Mimbar, Pelaku Sempat Ngaku Difitnah

"Eh pak sepatu saya pak. Pak itu sepatu saya. Mau curi ya, saya bilangin (laporkan)," ujar korban berusaha memanggil pelaku.

Pelaku awalnya terlihat mencoba mengacuhkan panggilan korban dan terus berjalan dengan santai. Namun setelah berulang kali dipanggil, pelaku lantas menoleh dan memperlambat jalannya.

Mendapati teguran tersebut, seolah tak bersalah pelaku lantas mengembalikan sepatu korban dengan meminta sejumlah anak perempuan yang tengah bermain di jalan tersebut untuk memberikannya kepada korban.

Kabar tersebut lantas viral dan menarik cukup banyak perhatian publik, beberapa netizen mengakui kejadian tersebut ternyata kerap terjadi. Selain itu beberapa netizen tampak dibuat geram dengan aksi pelaku yang dinilai sangat santai.

"Udah dua kali dah disitu kena curi sepatunya," tulis netizen.

"Wkwk dengan santainya jawab 'oh'," ledek netizen.

"Selow (santai) benar pencuri sekarang nih," tulis netizen.

"Coba diteriakin biar warga pada keluar, biar yang curi sepatu bisa ditangkap," tambah yang lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini