SuaraKalbar.id - Tim gabungan yang terdiri dari Satpol PP, Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Kabupaten Sanggau (DinsosP3AKB), Polsek dan Koramil Tayan Hilir dan Puskesmas Tayan Hilir melaksanakan razia pekat di sejumlah hotel, penginapan, cafe dan indekos, Jumat (17/07/2020) malam.
Kasi Penyelidikan dan Penyidikan Sat Pol PP Sanggau, Wendi Very Nanda menyampaikan, dalam razia gabungan tersebut, petugas mengamankan 63 orang.
"Rinciannya adalah laki - laki 24 orang dan perempuan 39 orang,"kata Wendi kepada suarakalbar.co.id (Jaringan Suara.com) Sabtu (18/07/2020).
Dari jumlah tersebut, sambung Wendi, terdiri dari tujuh orang pekerja cafe, tiga orang bukan pasangan suami istri, satu anak dibawah umur yang disinyalir dipekerjakan sebagai PSK di salah satu cafe dan sisanya diamankan di indekos.
"Untuk anak-anak yang.dibawah umur yang kami duga dipekerjakan sebagai PSK karena di anak ini diminta melayani tamu minum dan dilokasi tersebut ditemukan juga tempat khusus untuk melakukan perbuatan asusila," ujarnya.
Tidak hanya itu, dalam razia yang dilakukan itu, petugas juga mengamankan tiga warga negara asing (WNA) yang berasal dari Tiongkok.
"Ketiga WNA asal Tiongkok tersebut diamankan karena tidak memiliki kartu identitas maupun paspor. Informasi yang kami peroleh sudah empat bulan mereka di Tayan. Mereka ini sedang melakukan penelitian di PT Beginjan, tapi tidak memiliki paspor, hanya surat seperti proposal," ujar Wendi.
Pihaknya sempat mengalami kesulitan berkomunikasi dengan mereka karena tidak bisa berbahasa Indonesia. Saat ini, ketiga WNA tersebut diserahkan SatPol PP ke pihak Kecamatan dan Polsek setempat.
"Mereka semua yamg terjaring kami bawa ke Kantor Camat Tayan Hilir untuk di lakukan rapid test dan pemeriksaan HIV. Dari hasil pemeriksaan rapid test tersebut semuanya non reaktif," pungkas Wendi.
Baca Juga: Puluhan Rumah di Pontianak Rusak Akibat Angin Puting Beliung
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Perkuat Sektor Produktif UMKM dengan Penyaluran KUR
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih
-
BRI Perkokoh Kemitraan Strategis dengan SSMS untuk Tingkatkan Skala dan Keberlanjutan Industri Sawit