SuaraKalbar.id - Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menegaskan pandemi Covid-19 masih tetap menjadi dasar dan acuan dalam pembahasan Kebijakan Umum APBD dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) APBD 2021.
"Pada rapat paripurna pembahasan KUA-PPAS yang kami gelar bersama legislatif, tetap memprioritaskan penanganan pandemi Covid-19 hingga tahun 2021 mendatang," ujarnya seperti dikutip dari Antara, Rabu (25/8/2020).
Dia juga menjelaskan, terkait Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemkot Pontianak diperkirakan masih belum normal hingga akhir tahun ini.
Menurutnya, hal itu disebabkan daya beli masyarakat yang masih bergerak ke pemulihan.
"Belum lagi ditambah dengan resesi global yang berpengaruh juga terhadap pendapatan masyarakat," kata Edi.
Edi menilai semestinya setiap tahun APBD meningkat antara 10 hingga 25 persen.
Namun dengan adanya pandemi Covid-19 yang belum mereda hingga saat ini, sementara angkanya masih sama dengan tahun 2020.
"Tapi, tidak menutup kemungkinan penurunan dan peningkatan juga bisa terjadi jika dilihat dari situasi di lapangan," terangnya.
Lebih lanjut, Edi mengatakan saat ini KUA-PPAS masih berupa rancangan, selanjutnya akan ada pembahasan yang lebih detail lagi.
Baca Juga: Geger Penemuan Bom Dalam Parit di Deli Serdang
Pihaknya akan tetap memprioritaskan program yang menjadi kebutuhan terutama untuk penanganan pandemi Covid-19.
Selain itu, program terkait pendidikan, kesehatan dan infrastruktur juga menjadi prioritas Pemkot Pontianak.
"Kesehatan dan jaring pengaman sosial juga menjadi penting untuk mengantisipasi gelombang kedua," ujarnya memungkasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih
-
BRI Perkokoh Kemitraan Strategis dengan SSMS untuk Tingkatkan Skala dan Keberlanjutan Industri Sawit
-
151 Penyandang Disabilitas Terima Paket Sembako dan Nutrisi