SuaraKalbar.id - Kalimantan Barat (Kalbar) diprediksi bakal diguyur hujan selama sepekan ke depan. Sejumlah wilayan di Bumi Khatulistiwa hujan beberapa hari terakhir.
Di samping itu per 5 Maret 2021, Kalbar dinyatakan bebas dari titik panas atau hotspot karena adanya hujan.
"Berdasarkan data dari Lapan, per hari ini 5 Maret 2021, tidak ada terdeteksi atau sebaran hotspot di wilayah Kalimantan Barat," kata Prakirawan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Supadio Pontianak, Septika Sari kepada wartawan, Jumat (5/3/2021).
Sementara potensi hujan di wilayah Kalbar selama seminggu ke depan, akan terjadi dengan intensitas ringan hingga lebat.
"Kami memprediksi, hujan dengan intensitas ringan hingga lebat akan terjadi di wilayah Kalimantan Barat pada 6 sampai 8 Maret 2021," jelas Sari.
Dengan demikian, jarak pandang dianggap sudah bagus. Sedangkan potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) beberapa hari kedepan masuk dalam kategori aman.
"Secara umum potensi karhutla di wilayah Kalimantan Barat masuk dalam kategori aman hingga mudah terjadi," jelasnya.
Untuk itu, Sari tetap mengimbau agar masyarakat terhadap potensi hujan yang terjadi. Karena hujan turun dapat disertai petir atau kilat maupun angin kencang berdurasi singkat.
"Tetap waspada, jaga kesehatan dan selalu pantau prakiraan cuaca dari BMKG Kalbar," imbau Sari.
Baca Juga: Tiga Terduga Teroris di Kalbar Masih Ditahan di Mako Brimob
Kontributor : Ocsya Ade CP
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Turunkan Berat Badan dengan Perbanyak Konsumsi Sayur
-
3 Skenario Operasi Feri Ketapang-Gilimanuk Selama Nataru
-
Warga Kalbar Merapat! Ada Saldo Gratis Rp 230 Ribu Sore Ini, Klik 3 Link Dana Kaget Ini
-
ABPD Pontianak 2026 Disepakati Rp 2,092 Triliun
-
Waspada! Lonjakan Tekanan Darah Pagi Hari Jadi Pemicu Stroke dan Serangan Jantung