SuaraKalbar.id - Sebanyak 200 Kepala Keluarga (KK) terkena dampak banjir yang mulai merendam lima dusun di Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Kamis (13/1/2022).
Menurut keterangan Camat Sajingan Obertus, para warga yang terdampak memilih untuk tetap tinggal di rumah masing-masing.
"Untuk jumlah KK (kepala keluarga) yang terdampak itu sekitar 200 KK. Mereka memilih menetap dirumah masing-masing karena merasa banjir yang merendam pemukiman itu cepat surut,” kata Obertus, melansir insidepontianak.com,-jaringan suara.com.
Adapun kelima dusun yang terendam banjir yakni Dusun Air Bening di Desa Sungai Bening, Dusun Batu Hitam dan Dusun Tanjung di Desa Sanatab, Dusun Senipahan dan Dusun Batang Air di Desa Sentaban.
"Saya sudah meninjau langsung kondisi banjir di lima kampung tersebut dan sudah melaporkan ke Pak Bupati tentang kondisi terkini di sana,” katanya.
Obertus mengatakan, ketinggian air di lokasi banjir bervariasi, mulai dari 60 centimeter hingga 150 centimeter. Namun ketinggian air paling dalam ada di Dusun Tanjung, Desa Sanatab.
Menurut Obertus, akibat banjir kini aktifitas warga mulai terhambat, sehingga dirinya berharap agar banjir segera surut.
"Saya harap masyarakat tetap waspada saja karena hujan terus setiap hari. Saya akan terus memonitor banjir di sana dan berkoordinasi dengan pemerintah desa dan pemerintah kabupaten guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya.
Baca Juga: Supir Mengantuk, Mobil Tabrak Bengkel di Ketapang
Berita Terkait
-
Polda Kalbar Ungkap Kasus Prostitusi Online, 9 Mucikari Terjaring, 18 Korban Dirayu Dapat Duit Banyak
-
Supir Mengantuk, Mobil Tabrak Bengkel di Ketapang
-
Banjir Mulai Genangi Beberapa Wilayah di Kapuas Hulu
-
Waspada! Jawa Tengah Bagian Selatan Berpotensi Terjadi Cuaca Ekstrem, Hujan Lebat Diprediksi Hingga Malam Hari
-
Polisi Ungkap Kasus Prostitusi Anak Dengan Korban 18 Orang, Sembilan Muncikari Ditangkap
Tag
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Desa BRILiaN Hargobinangun Kelola Sampah Digital dan Pariwisata, UMKM Tumbuh Bersama BRI
-
SPMB 2025 Kota Pontianak, Ini Daftar Sekolah yang Buka Jalur Domisili untuk Siswa Luar Kota
-
Kalbar Akan Bentuk 2.038 Koperasi Merah Putih, Ini Syarat Untuk Jadi Anggota dan Raih Manfaatnya!
-
Pengundian Dilakukan Transparan, Para Pemenang Menerima Hadiah BRImo FSTVL 2024
-
Mengungkap Sejarah Suku Dayak, Dari Rumah Panjang Hingga Mitos Panglima Burung