SuaraKalbar.id - Seorang siswi sebuah SMP di Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), berinisial YI (13) mengaku disetubuhi berulang kali oleh pacarnya Jems (18) hingga hamil.
Korban kemudian mengadukan kasus ini ke polisi di Polres Kupang dan saat ini usia kandungan sudah memasuki tujuh bulan.
Hal itupun telah dibenarkan oleh Kapolres Kupang, AKBP FX Irwan Arianto, SIK MH melalui Kaur Bin Ops Satreskrim Polres Kupang, Ipda Kuswantoro, Kamis (19/5/2022).
Kuswantoro menjelaskan, kasus ini berawal dari korban dan pelaku yang menjalin hubungan pacaran.
Pada bulan September 2021, pelaku mendatangi kediaman korban.
“Pada saat itu, kedua orang tua korban sedang berada di Kupang,” ujar Kaur Bin Ops Satreskrim Polres Kupang, dikutip dari digtara.com, jaringan suara.com.
Saat itulah, pelaku pertama kalinya mengajak korban melakukan hubungan badan layaknya pasangan suami istri di kamar korban.
Satu bulan kemudian, keduanya kembali melakukan hubungan badan, namun kali ini di rumah pelaku pelaku di Desa Pantulan.
Akibat hubungan badan ini, kata Kuswantoro, korban kemudian hamil dengan usia kandungan saat ini memasuki tujuh bulan.
Kehamilan itupun akhirnya diketahui oleh ibu korban dan meminta pertanggungjawaban pelaku. Namun pelaku enggan bertanggungjawab, sehingga ibu korbam datang ke Mapolres Kupang dan melaporkan kejadian tersebut guna proses hukum selanjutnya.
Baca Juga: Gawat! Oknum Polisi Diduga Aniaya Selingkuhan, Ini Persoalannya
Atas laporan tersebut, pihak kepolisian lantas meminta keterangan dari sejumlah saksi dan membawa korban ke rumah sakit menjalani visum.
Sementara pelaku, langsung diamankan guna mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Dari Desa untuk Negeri: Wenny Hadirkan Layanan Keuangan Modern Lewat AgenBRILink Mulya Motor
-
BRI Perkuat Sektor Produktif UMKM dengan Penyaluran KUR
-
4 Pejabat KPU Karimun Ditetapkan Jadi Tersangka Korupsi Dana Hibah
-
Kepala Patung Soekarno di Indramayu Miring gegara Tertimpa Tenda
-
Pawai Cap Go Meh 2026 di Pontianak Digelar Setelah Salat Tarawih