SuaraKalbar.id - Sebanyak 57 pasien Demam Berdarah Dengue (DBD) masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit Ketapang, Kalimantan Barat.
Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang mencatat bahwa sejak Januari hingga 8 Desember 2023, kasus DBD di daerah tersebut telah mencapai 1.036 orang.
Dari jumlah tersebut, 4 orang di antaranya dinyatakan meninggal dunia. Keempat orang tersebut berasal dari Kecamatan Matan Hilir Selatan (dua orang), Kecamatan Benua Kayong (satu orang), dan Sungai Melayu (satu orang).
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang, Khairul Bahri Tambunan, mengungkapkan bahwa dari total kasus DBD tersebut, 957 orang telah sembuh.
Baca Juga: Mengenal Keraton Gusti Muhammad Saunan, Warisan Budaya dan Pariwisata Ketapang
“Total kasus DBD hingga 8 Desember sebanyak 1.036 orang, 957 orang sembuh, empat orang meninggal dunia. Pasien DBD yang masih dirawat di RSUD Agoesdjam ada 49 orang dan di Rumah Sakit Fatima ada delapan orang pasien,” papar Khairul Bahri seperti dikutip dari suraketapangcoid jejaring suara.com, Sabtu (9/12/2023).
Khairul mengungkapkan bahwa tiga kecamatan yang paling banyak menjadi wilayah penyebaran kasus DBD adalah Kecamatan Delta Pawan, Benua Kayong dan Matan Hilir Selatan.
Sementara itu, jika dilihat dari kasus perbulan, kasus paling tinggi terjadi pada bulan Agustus dan November.
“Tak henti kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk aktif membasmi sarang nyamuk dengan 3M plus agar keluarga kita bisa terhindar dari gigitan nyamuk,” katanya lagi.
Baca Juga: Ciri-Ciri dan Cara Berkembang Biak Nyamuk Demam Berdarah Dengue
Berita Terkait
-
2025: Warga Jakarta Terpapar DBD Capai 1.416 Orang, Terbanyak Jakbar!
-
Kasus DBD di Jakarta Meningkat, Pramono Kumpulkan Jajaran Besok
-
Menghadapi DBD di Musim Hujan: Anak dan Dewasa Sama Rentannya
-
KKN Unila Gandeng Karang Taruna Warga Makmur Jaya Gelar Sosialisasi DBD
-
Vonis Bebas WN China di Tambang Emas Ilegal, Berdampak Buruk pada Kedaulatan Negara
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
Terkini
-
Penghargaan The Asset Triple A: BRI Jadi Pemenang Best Issuer for Sustainable Finance
-
10 Wisata di Kalimantan Barat yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran
-
Detik-Detik Perkelahian Maut di Sungai Rengas yang Membuat Pemuda 24 Tahun Meregang Nyawa
-
Tips Menjaga Konsistensi Ibadah Setelah Ramadan dan Pentingnya Puasa Syawal
-
BRImo Hadirkan Kemudahan Transaksi Digital Sepanjang Libur Lebaran 2025