SuaraKalbar.id - Kenakalan anak semakin merajalela, baru-baru ini viral aksi tak menyenangkan yang dilakukan oleh dua orang bocah pengemis yang terjadi pada salah satu rumah makan di Jalan Tanjung Raya 2, Pontianak, Kalimantan Barat.
Kabar tersebut viral usai diunggah oleh akun Instagram @pontianak_infomedia pada Rabu (21/02/2024).
Dalam unggahan yang dibagikan, aksi kedua bocah laki-laki tersebut tampak terekam kamera CCTV.
Awalnya kedua bocah tersebut diduga tengah meminta uang dengan masuk ke dalam rumah makan yang bersangkutan. Namun saat ditolak, kedua bocah tersebut malah bersikap nakal dengan menganggu seorang karyawan.
Baca Juga: Begini Penampakan Salah Satu Jalan di Landak, Warga Dibikin Mandi Lumpur
Terlihat jelas kedua bocah tersebuy cukup lama menganggu seorang karyawan hingga kemudian berusaha diusir.
Namun, bukannya pergi para bocah tersebut terus mengganggu karyawan yang sedang bekerja.
Selain itu, pelapor yang merupakan pemilik rumah makan tersebut menyebutkan para bocah itu bahkan sempat melontarkan kata-kata tak pantas.
"Minta-minta duit gak dikasih. Ngata-ngatain karyawan aku. Ngomong cabe busuk, tempe busuk, pep*k busuk," lapor pemilik rumah makan kepada akun tersebut.
Netizen yang melihat kejadian itu lantas turut dibuat geram dengan mengecam aksi para bocah-bocah pelaku tersebut.
Baca Juga: Festival Cap Go Meh 2575 di Pontianak Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata
"Astaghfirullahalazim bocil sekarang ekstrim ekstrim," tulis netizen.
"Memang anak sekarang ini kurang ajar semua, enggak ada sopan Santun nya mulutnya kalau ngomong bukan macam anak kecil macam orang dewasa dah alias pilas (pelintir) aja mulutnya tuh kurang ajar emang," ketik netizen.
"Anak jaman sekarang... Waktu aku kecil dulu sih enggak pernah liat macam ini... Pentingnya pendidikan," tambah yang lainnya.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Polda Kalbar Perketat Pengawasan Politik Uang Jelang Pilkada Serentak 2024
-
Golkar Kalbar Gelar Sayembara Tangkap Pelaku Politik Uang di Pilgub 2024
-
Kebakaran Hebat Melanda Pasar Melati di Kubu Raya, 8 Kios Hangus Terbakar
-
Kenapa Samsung S24 Ultra Mahal?