Scroll untuk membaca artikel
Bella
Jum'at, 01 Maret 2024 | 19:16 WIB
Ibu Hamil Alami Patah Tulang Akibat Tumpahan Solar di Jalan Raya Pontianak, Netizen Minta Kasus Diusut. (Tangkapan layar/Instagram)

SuaraKalbar.id - Viral seorang ibu hamil alami patah tulang usai terjatuh akibat tumpahan solar yang berlokasi di Jeruju, Sungai Beliung, Pontianak, Kalimantan Barat pada Kamis (29/02/2024) lalu.

Lewat unggahan yang dibagikan akun @pontianak_infomedia, korban tampak terbaring lemah di atas kasur rumah sakit dengan kondisi kaki patah dan sejumlah luka di area wajah.

Lewat kabar yang dibagikan, ibu tersebut bahkan tengah hamil tua.

"Kakak saya tadi pagi mau pergi ngajar jatuh gara-gara tumpahan solar, mana lagi hamil 7 bulan," lapor seorang warga yang mengaku sebagai kerabat korban.

Baca Juga: Konvoi Bawa Sajam, Gerombolan Remaja Pontianak Bikin Warga Ketakutan

Tumpahnya solar di sekitar area tersebut lantas membuat warga tersebut cukup kecewa dan menyesalkan hal tersebut.

"Heran aku ngapalah bisa solar tuh bertumpahnya merugikan orang benar," tambahnya.

Unggahan tersebut lantas menarik banyak perhatian publik, tak sedikit netizen lantas turut menyayangkan hal serupa dan minta agar kejadian ini dapat segera diusut.

"Harus diusut tuh mobil mana yang ceroboh sampai bikin orang cewek gitu kasihan ibunya mana lagi hamil tua lagi. Semoga cepat sembuh dan kondisi janin nya sehat," ketik netizen.

"Aku pun heran, dari dulu banyak benar berita tumpahan solar di jalan raya, pertanyaannya tuh kok bisa?" Heran netizen.

Baca Juga: Kenalan Lewat Aplikasi Kencan, Wanita di Pontianak Ini Malah Berakhir Kemalingan

"Dari kemarin solar solar, terus siapa yang disalahkan kalau begini? Apakah tidak ada pertanggung jawabannya? Saya dulu pernah juga masalah solar ini, harus betulkan motor sendiri obat sendiri, yang tumpakan solar bagaimana? Tetap dia dapat gaji!" Kesal netizen.

Kontributor : Maria

Load More