SuaraKalbar.id - Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua sepeda motor terjadi di Jalan Raya Dusun Kembang Sari, Desa Karimunting, Kecamatan Sungai Raya Kepulauan, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, pada Kamis (26/9/2024) sekitar pukul 16.45 WIB. Insiden tragis ini menewaskan seorang pengendara sepeda motor.
Kejadian ini melibatkan sepeda motor Yamaha Vega yang dikendarai U (70), seorang petani asal Dusun Kembang Sari, dan Yamaha MX King yang dikendarai A (25), warga Dusun Tanjung Gundul, Desa Karimunting.
Berdasarkan keterangan saksi di lokasi, U diduga tiba-tiba berbelok ke kanan saat berkendara dari arah Singkawang menuju Pontianak. Pada saat yang bersamaan, A yang melaju dari belakang dengan kecepatan sekitar 70 km/jam tidak dapat menghindar, sehingga tabrakan pun terjadi.
Kapolres Bengkayang, melalui Kasatlantas IPTU Sunarli, menjelaskan bahwa U mengalami luka parah di kepala dan tangan, kemudian dilarikan ke Puskesmas Sungai Raya. Namun, nyawa korban tidak berhasil diselamatkan dan ia dinyatakan meninggal dunia di puskesmas.
Baca Juga: Mobil Tangki Pertamina Terguling di Bundaran Bandara Supadio, Arus Lalu Lintas Tersendat
Sementara itu, A mengalami benturan di bagian dada dan juga menerima perawatan medis di tempat yang sama. Pihak kepolisian segera melakukan olah tempat kejadian perkara, mengamankan kedua kendaraan sebagai barang bukti, dan mendata saksi-saksi di lokasi.
Kasus kecelakaan ini akan ditindaklanjuti sesuai dengan Pasal 310 ayat (2) Undang-Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Kasatlantas IPTU Sunarli juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada saat berkendara dan mematuhi peraturan lalu lintas guna mencegah kecelakaan serupa terjadi di masa mendatang.
Berita Terkait
-
Truk Dibakar Massa, Sopir Maut Penabrak Bocah di Teluknaga Tangerang Resmi Tersangka: Urine Positif Narkoba!
-
Mesin Pesawat Trigana Air Mendadak Keluar Api di Sentani, Penumpang Panik Ada yang Loncat Keluar
-
Tips dari Pakar: Hadapi Pengemudi Ugal-ugalan, Jangan Dikejar! Lakukan Ini...
-
Jangan Jadi Korban Berikutnya! Tips Aman Berhenti di Bahu Jalan Tol
-
Tangis Tamara Tyasmara Pecah, Pembunuh Dante Divonis 20 Tahun, Lebih Ringan dari Tuntutan Mati
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Dramatis! Lansia Hilang 3 Hari di Desa Pak Utan Bengkayang, Korban Ditemukan dalam Kondisi Lemas
-
Gempa Magnitudo 2,5 Guncang Kendawangan, Kabupaten Ketapang
-
Polda Kalbar Gerebek Kampung Beting, Ungkap Sarang Judi Online dan Pengguna Narkoba
-
BRI Fellowship Journalism 2025 Diapresiasi Dewan Pers
-
Kalbar Terima Hibah Rp1 Triliun dari Green Climate Fund untuk Pelestarian Hutan