SuaraKalbar.id - Kasus positif virus corona di Kabupaten Mempawah kembali bertambah. Terbaru, seorang bocah berusia enam tahun dinyatakan terjangkit Covid-19.
Hal itu disampaikan oleh Juru Bicara Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Mempawah, Mukhtar Siagian.
Mukhtar menuturkkan berdasarkan surat yang diterimanya pasien tersebut berinisial R dan merupakan warga Kecamatan Sungai Kunyit.
Ia menerangkan, R terkonfirmasi Covid-19 saat akan berobat ke rumah sakit.
Baca Juga:Babak Baru Kasus 'IDI Kacung WHO', Jerinx SID Segera Disidangkan
"Pasien berinisial R ini adalah anak berusia enam tahun. Ia terpapar Covid-19 saat hendak berobat di salah satu rumah sakit di Serukan," ujar Mukhtar kepada suarakalbar.co.id -- jaringan Suara.com, Kamis (3/9/2020).
Kekinian R menjalani perawatan di rumah sakit tersebut.
Mukhtar mengatakan terungkapnya kasus baru ini berdasarkan hasil penyelidikan epidemiologi (PE) yang dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkayang.
Dari penyelidikan tersebut, R diketahui memiliki kontan erat dengan pasien positif Covid-19 di rumah sakit yang ditujunya.
"Oleh karenanya, Dinkes Kabupaten Bengkayang melakukan PE dan swab terhadap beberapa orang, termasuk R yang masih berusia 6 tahun ini. Hasilnya, hari ini diumumkan turut terkonfirmasi positif Covid-19," sambungnya.
Baca Juga:Begini Sosok Irfan Jaya, Perantara Suap Jaksa Pinangki dan Djoko Tjandra
Sebelum dinyatakan positif Covid-19, R sempat mengeluh demam, batuk dan sesak napas. Kekinian, petugas pun terus memantau perkembangan keadaan R.
"Kita berharp R segera diberi kesembuhan," kata Mukhtar memungkasi.