SuaraKalbar.id - Usai menjalani isolasi mandiri di rumah selama beberapa hari, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono dirawat di RSUD Soedarso.
Wali Kota Pontianak positif Covid-19 pada Selasa (15/6/2021) dan kini menjalani perawatan di rumah sakit.
Kabar itu disampaikan oleh Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan, Jumat (18/6) kemarin.
Bahasan memohon doa kepada publik, supaya Edi Rusdi Kamtono segera diberi kesembuhan.
Baca Juga:Mantap, Tiga Kelurahan di Pontianak Disebut Bersih Narkoba
"Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, kepada masyarakat Kota Pontianak, mari kita berdoa agar pak Wali Kota bisa lekas disembuhkan dan diangkat penyakitnya oleh Allah SWT, karena beliau sekarang sedang dirawat di RSUD Soedarso Pontianak," ujarnya seperti dikutip dari Antara.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak, Sidiq Handanu juga meminta doanya kepada masyarakat, semoga pak Wali Kota Pontianak cepat sembuh.
"Untuk mengetahui kondisi kesehatan (Wali Kota Pontianak) kewenangan dokter yang merawat," ujarnya saat dihubungi awak media.
Sebelumnya, Edi Rusdi Kamtono menyatakan dirinya sedang melakukan isolasi mandiri di rumah setelah hasil test usap menyatakan dirinya terkonfirmasi positif Covid-19.
"Sekarang saya lagi menjalani masa pemulihan, dengan istirahat dan mengonsumsi vitamin serta obat dari dokter," ujarnya.
Baca Juga:Nasib Anak Jalanan di Pontianak usai Ditertibkan
Edi menambahkan, selama dirinya menjalani isolasi mandiri, tugas pemerintahan diampu oleh pak Wakil Wali Kota Bahasan.
"Mohon doanya supaya saya cepat sembuh, dan kita semua diberikan kekuatan dan terhindar dari Covid-19, aamiin," ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Edi mengajak semua masyarakat Kota Pontianak agar bersabar dan menahan diri untuk menyukseskan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Pontianak.
Ia juga mengimbau warga untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan lantaran tingkat ketertularan Covid-19 sangat tinggi.