Disebut dr Tirta Sulit Terkena Covid-19, Deddy Corbuzier Bilang Begini

Deddy Corbuzier menuliskan narasi menggelitik.

Husna Rahmayunita
Jum'at, 23 Juli 2021 | 08:56 WIB
Disebut dr Tirta Sulit Terkena Covid-19, Deddy Corbuzier Bilang Begini
Deddy Corbuzier. [ist]

SuaraKalbar.id - Deddy Corbuzier disebut tak mudah terkena Covid-19 oleh aktivis kesehatan Tirta Mandira Hudhi atau dr Tirta. Bukan tanpa sebab, Dokter Tirta bongkar Deddy Corbuzier sulit terpapar Covid-19.

Saat berbincang melalui pesan WhatsApp, dr Tirta membongkar alasan kenapa Deddy Corbuzier susah terpapar karena pola makan yang diterapkan.

Menurut dr Tirta, Deddy Corbuzier diet rendah gula sehingga menyebabkan tak mudah terkena virus yang mengancam kehidupan manusia saat ini.

"Lu liat. Kenapa orang kena Covid, lu engga? Ya jelas. Orang lu diet rendah gula," tulis dr Tirta dengan nada bercanda dalam unggahan yang dibagikan Deddy Corbuzier, Kamis (22/7/2021).

Baca Juga:Unggah Foto Ini, Aldi Taher Dianggap Terlalu Berani ke Deddy Corbuzier

Disebut dr Tirta sulit terpapar Covid-19, Deddy Corbizier bereaksi. Dia tampak santai menanggapinya dan malah meminta izin untuk mengabadikan obrolannya dengan dr Tirta di WA.

"Tak capture boleh ndak ahahaha," balas Deddy.

Chat dr Tirta ke Deddy Corbuzier (Instagram)
Chat dr Tirta ke Deddy Corbuzier (Instagram)

Tak berselang lama, dr Tirta pun mengizinkan hingga diposting Deddy Corbuzier di akun Instagram pribadinya.

Tak lupa, ayah Azka Corbuzier itu menyelipkan narasi menggelitik sebagai caption sembari mencolek akun Kemenkes RI dan gerakan Indonesia Pasti Bisa.

Dia menyebut, pencegahan Covid-19 tak hanya dari luar tapi juga dari dalam. Ia menyinggung soal pola diet Obsessive Corbuzier's Diet (OCD) yang dipopulerkan olehnya sejak beberapa tahun lalu.

Baca Juga:Menohok! dr Tirta Stop Ocehan Ade Armando Soal Kematian Pasien Covid-19

"Ah sudahlah..@kemenkes_ri @indonesiapastibisaofficial Jaga dari luar.. Pakai masker... Jaga dr dalam dong.... #bukanhoax cuma curhat... Masih ingat diet OCD gw? Kayanya skrg... Silahkan mulai lagi," terang Deddy.

Postingan pria yang dikenal sebagai magician itu seketika menuai komentar warganet. dr Tirta dan YouTuber Reza Arap pun turut memberikan tanggapan .

"Mantap. Jangan lupa obesitas meningkatka risiko Covid sapai 7x," kata dr Tirta.

"Gue ngga kena soalnya main gim mulu. tapi stress. Semoga bisa membantu," sahut Reza Arap.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini