Pernah Buang Dua Putrinya, Begini Pengakuan Parto Patrio

Pernah berikan dua anaknya pada orang lain, Parto Patrio mengungkapkan alasannya.

Tasmalinda
Minggu, 03 Oktober 2021 | 16:33 WIB
Pernah Buang Dua Putrinya, Begini Pengakuan Parto Patrio
Parto Patrio pernah buang dua putrinya [YouTube]

SuaraKalbar.id - Parto Patrio mengungkapkan masa lalunya yang bikin kaget. Ia mengaku pernah memberikan anaknya kepada orang lain. Pelawak senior ini melakukannya karena alasan budaya Jawa.

Parto khawatir karena memiliki weton yang sama dengan dua anaknya. Dengan kesamaan Weton ini, ia khawatir akan kena malapetaka di dalam satu keluarga.

"Saya buang. Gue orang Jawa, kita pegang adat Jawa. Anak gue nomor 2 itu lahir Senin pon, saya juga Senin pon," kata Parto Patrio saat berbincang dengan Anang Hermansyah di kanal YouTube Ngobrol Asix, Sabtu (2/10/2021).

Momen wisuda Amanda Caesa. [Instagram/@amandacaesaa]
Momen wisuda Amanda Caesa. [Instagram/@amandacaesaa]

"Dalam adat Jawa itu tidak boleh sama, pasti ada yang kalah (sakit atau meninggal). Mau percaya atau tidak," ujarnya lagi.

Baca Juga:WADUH 36 Pekerja Migran Indonesia yang Masuk Kalbar Positif Covid-19

Parto memutuskan memberikan anak tersebut pada orang lain.

"Jadi anak yang nomor 2 itu dulu saya ke Jogja, saya taruh di pinggir jalan. Mertua yang ambil, mertua RT 1," katanya.

"Begitu diambil, saya samperin, 'Bu, boleh tidak saya ambil anaknya, saya bayar Rp100 ribu," ujar dia lagi.

Parto juga melakukan hal serupa pada anak keduanya, Amanda Caesa.

"Caca pun begitu, Caca begitu. Begitu pulang dari rumah sakit, dibawa ke mertua, ke rumah. Saya susul sama istri saya, 'Bu anaknya mau saya rawat boleh nggak, saya kasih Rp100 ribu, udah, saya bawa pulang," katanya.

Baca Juga:Kalbar Janjikan Rp100 juta bagi Atlet Anggar Peraih Emas PON Papua

Anang Hermansyah sempat terkejut mendengar cerita tersebut, padahal ia pun berasal dari tanah Jawa. [Muhammad Anzar Anas]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini