Postingan tersebut ramai menarik perhatian, warganet berbondong-bondong berikan pujian kepada pihak damkar yang sudah berusaha keras menolong anak kucing tersebut.
"Damkar memang terbaik. Terimakasih untuk Kakaknya dan Bapak Kakak yang sudah berusaha menyelematkan Mpus. Semoga kalian selalu diberikan kebahagiaan, kesehatan dan dimurahkan rezekinya, begitupun Bapak Bapak Damkar," tulis seorang warganet.
"huhu keren bgtt! makasi yaa sender dan damkarr udh nyelametin meongnyaaa.. jd terharuuu," ketik warganet.
"Damkar memang orang berseragam yg paling bisa diandalkan hehe. Sender makasih udh mau nyelamatin mengnya. Ujung pipanya jgn lupa ditutup yaa," tulis warganet lain.
Baca Juga:Viral! Pria Ini Berbagi 4 Pose Foto dengan Saudara untuk Lebaran
Diketahui, aksi heroik para damkar yang menyelamatkan anak kucing tersebut berlokasi di Kecamatan Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara.
Kontributor: Maria