SuaraKalbar.id - Harga emas batangan di Pegadaian mengalami fluktuasi tipis pada Kamis (15/5), dengan dua dari tiga produk logam mulia yang ditawarkan mencatatkan kenaikan harga, sementara satu lainnya tercatat stabil dibandingkan hari sebelumnya.
Berdasarkan data dari laman resmi Pegadaian, harga emas batangan Antam naik Rp2.000 menjadi Rp1.960.000 per gram, setelah sehari sebelumnya sempat merosot cukup tajam sebesar Rp22.000.
Kenaikan serupa juga terjadi pada emas produksi Galeri24, yang naik Rp2.000 menjadi Rp1.882.000 per gram.
Sementara itu, harga emas UBS terpantau tidak berubah dan tetap berada di angka Rp1.914.000 per gram.
Baca Juga:Harga Emas Antam Turun Rp20.000 per Gram, Buyback Juga Anjlok
Kenaikan harga pada dua produk ini dinilai sebagai pergerakan minor yang menunjukkan adanya dinamika harga pasar logam mulia di tengah ketidakpastian global.
Meski hanya naik tipis, perubahan harga ini tetap menjadi perhatian para investor dan kolektor emas fisik.
Adapun Pegadaian menjual ketiga produk emas ini dalam berbagai ukuran mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram.
Produk Antam dan Galeri24 tersedia dalam ukuran hingga 1 kilogram, sedangkan produk UBS hanya tersedia hingga 500 gram.
Berikut rincian lengkap harga emas batangan hari ini di Pegadaian:
Baca Juga:Emas Terbang Tinggi! Antam Meroket Rp26.000 per Gram, Ini Daftar Harga Terbarunya
Harga Emas Antam: