SuaraKalbar.id - Seorang pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kota Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar) terlibat pencurian bersama komplotan pencuri sejumlah fasilitas publik di kota itu.
Diketahui, lebih dari 100 batang besi pembatas trotoar yang dicuri. Selain besi pembatas trotoar, para pelaku juga mecuri tutup gorong-gorong drainase yang terbuat dari besi.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Kalbar, Kombespol Aman Guntoro menjelaskan dari kasus tersebut petugas telah meringkus 5 pelaku, kelimanya berinisial DH, TO, OT, WS dan AR.
“Para pelaku ini ada salah satu pensiunan PNS dan dua diantaranya residivis, kami juga melakukan tindakan tegas dan terukur pada salah satu pelaku,” tuturnya, melansir Suarakalbar.co.id, jaringan suara.com, Selasa (16/3/2022).
Kurang dari 1x24 jam, para pelaku berhasi ditangkap, satu diantaranya merupakan penadah barang curian tersebut. Sedangkan dua orang lainnya diketahui telah 17 kali mengambil besi pembatas jalan dan penutup saluran air.
“Mereka ini mengambil secara sendiri atau berdua, dua diantara 4 pelaku yang mencuri ini sudah 17 kali melakukan hal serupa dan dijual kepada penadah besi rongsokan,” tambahnya.
Dari keempat pelaku, dua diantaranya merupakan residivis, sedangkan satu orang lagi diketahui sebagai pensiunan PNS. Diketahui, mereka melakukan pencurian ini pada saat sepi atau saat jalanan sedang ramai, dan keempat pelaku ini masih dalam satu jaringan.
“Kalau kita lihat dari CCTV ada yang mereka lakukan pada saat sepi atau saat jalanan ramai, namun masyarakat enggan melakukan peneguran,” katanya.
Aman berharap, masyarakat berani melapor jika ada pelaku pengrusakan fasilitas umum yang sedang beraksi.
Berita Terkait
-
1 Orang Pensiunan PNS Bersama Komplotannya Nekat Curi Besi Pembatas Trotoar dan Penutup Gorong-gorong Demi Beli Narkoba
-
Viral, Copet Emak-emak Beraksi di Cibinong, Netizen: Itu Pelakunya Tiga Orang
-
Komplotan Pencuri Tiang Pembatas Trotoar di Pontianak Ditangkap, Sebabkan Kerugian hingga Rp 185 Juta
-
Penangkapan Terduga Teroris di Sepatan Timur, Pelaku Tercatat Sebagai PNS Dinas Pertanian Kabupaten Tangerang
-
Sempat Terjadi Karhutla di Jalan Aloe Vera Pontianak, Tim Pemadam Berjibaku Padamkan Api Siang Hingga Petang
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Warga Aceh Tamiang Berjuang Pulihkan Usaha Pascabencana: Rasanya Berat Sekali
-
Info Salat Jumat 2 Januari 2025, Berikut Daftar Imam dan Khatib 20 Masjid di Mempawah
-
Lumpur Setinggi Lutut Pernah Tutup Jalan Aceh Tamiang, Kini Akses Medan-Aceh Kembali Normal
-
Makna Tradisi Bakar Jagung Malam Tahun Baru: Simbol Kebersamaan hingga Harapan Baru
-
Rekayasa Lalu Lintas Malam Tahun Baru di Pontianak: Ini Skema dan Jam Penerapannya