SuaraKalbar.id - Persahabatan memang tak kenal batas waktu, seorang pria di Sungai Kunyit, Kabupaten Mempawah, Bharon (54) tak menyangka akan mendapat kejutan dari teman-teman sekolahnya di SMP Negeri 1 Sungai Kunyit Angkatan 1986, Minggu (20/3/2022).
Bahkan Baharon hampir tak mengenali teman-temannya itu lantaran sudah 36 tahun mereka tak bertemu sejak menamatkan sekolah menengah.
"Setelah kami memperkenalkan diri, Baharon seketika ingat. Saat itu lah, ia dan abangnya menangis terharu,” ujar Millu, rekan Baharon di SMP Negeri 1 Sungai Kunyit Angkatan 1986, melansir suarakalbar.co.id, jaringan suara.com, Senin (21/3/2022).
Menurut Millu, mereka sudah lama sekali tidak bertemu, namun saat pemberitaan di SUARAKALBAR.CO.ID tentang tiga warga lansia yang sakit di Desa Sengkubang kemudian viral di media sosial, rekan-rekan sekolahnya ada yang mengenali.
Baca Juga: Polisi: Belum Ada TSK Mafia Minyak Goreng, Satgas Masih Konsentrasi terhadap Keberadaan Stok
“Kami mengenali Baharon sebagai teman sekolah kami. Di situ lah, saya dan kawan-kawan langsung berniat untuk menjenguknya,” ungkap Millu yang juga Kepala SMK Negeri 1 Mempawah Hilir itu.
Setelah berkoordinasi dengan rekan-rekan semasa sekolah, dalam waktu singkat donasi dari para alumni pun mengalir baik berupa uang maupun sembako.
Dalam suasana yang mengharukan itu, Baharon dimotivasi teman-temannya agar tetap sabar dan tabah.
"Kami juga mendoakan semoga Allah SWT segera mengangkat penyakitnya. Kami titip pesan kepada Mempawah Peduli agar tetap bersemangat untuk membantu upaya pengobatan teman kami tersebut,” ujar Millu.
Sementara Baharon dan abangnya kontak menangis penuh haru dan tak henti-hentinya mengucapkan terima kasih saat mendapat kunjungan teman sekolahnya.
Baca Juga: Pria Ini Minta Setop Hujat Mba Rara Pawang Hujang: Itu Kan Gimmick Marketing Si Jenius
Terlebih dalam kesempatan itu, Millu yang mewakili teman alumninya, menyerahkan bantuan dana Rp 5 juta dan sembako.
Berita Terkait
-
Ungkap Kasus Korupsi Baru Usai Penggeledahan di Kalbar, KPK: Sudah Ada Tersangka
-
Kasus Baru! KPK Geledah Sejumlah Lokasi di Kalbar
-
Sampai Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan Kalbar 2025? Ini Infonya
-
Ratusan Siswa SMP di Buleleng Belum Bisa Baca, Mendikdasmen: Penyebabnya Disleksia, Kurang Perhatian
-
Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- Terlanjur Gagal Bayar Pinjol Jangan Panik, Ini Cara Mengatasinya
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- 7 HP Android dengan Kamera Setara iPhone 16 Pro Max, Harga Mulai Rp 2 Jutaan Saja
- Pascal Struijk Bongkar Duet Impian, Bukan dengan Jay Idzes atau Mees Hilgers
Pilihan
-
PPDB Sebentar Lagi, Ini 5 Rekomendasi SMP Negeri Favorit di Pekanbaru
-
5 Rekomendasi Mobil Murah Pajak Terjangkau, Harga Rp 100 Jutaan Saja!
-
4 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Memori 512 GB Terbaik April 2025
-
Harga Emas Antam Hari Ini Cuma Turun Rp1.000
-
8 Produk Skincare Terbaik untuk Pria, Cocok buat Kamu yang Aktif di Luar
Terkini
-
Jangan Lewatkan Kesempatan Emas Dapat Saldo DANA Gratis Hari Ini! Klik Link di Akhir Artikel!
-
LinkUMKM BRI Bantu UMKM Tingkatkan Skala Usaha dan Akses Pasar: Ini Kisah Sukses Serela Food
-
Klaim Saldo Dana Gratis Hari Ini Selasa 29 April 2025, Siapa Cepat Dia Dapat!
-
Raih Saldo Dana Kaget Gratis Hari Ini, Segera Klaim Sebelum Kehabisan!
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Buka Jalan Bali Nature untuk Go International