SuaraKalbar.id - Seiring dengan menurunnya pandemi Covid-19, Riam Merasap di Desa Pisak, Kabupaten Bengkayang mulai ramai didatangi pengunjung.
Riam Merasap menyediakan pemandangan air terjun yang tingginya mencapai sekitar 20 meter, serta pemandangan alamnya yang asri.
Keindahan alam yang menarik, membuat para pengunjung betah berlama–lama di Riam Merasap, terlebih bagi pegunjung yang menyukai wisata air.
Abom ketua kelompok sadar wisata (Pokdarwis) menuturkan, jika ketinggian air terjun di lokasi tersebut sekitar 20 meter, dirinya menjelaskan jika tamu yang datang kebanyakan dari luar Kabupaten Bengkayang
“Sabtu minggu banyak ramai tamu datang, ada yang dari Pontianak, Sambas, Mempawah Singkawang,” ungkapnya, melansir dari SuaraKalbar.co.id--Jaringan Suara.com, Minggu (12/6/2022).
Selain menikmati keindahan air terjun, pengunjung juga bisa menjajal rafting atau arung jeram. Pengelola membagi wilayah untuk yang ingin mencoba pemula hingga jalur ekstrim.
“Untuk pemula kami berikan harga Rp 60 ribu namun untuk yang ingin menjajal jalur ekstrem sekitar lima kilo itu Rp 120 ribu,” jelasnya.
Keindahan Riam Merasap diakui oleh pengunjung, salah satunya Jamaludin. Ia merasa puas dengan keindahan dari riam tersebut. Dirinya mengaku, dapat menghilangkan penat kala berkunjung di tempat tersebut.
“Kalau untuk pemandanganya bagus, menghilangkan stres juga. Selain itu di sini ada tour guidenya juga jadi kalau kita baru pertama kesini lebih enak karna ada yang mendampingi,” katanya.
Baca Juga: Asik Berenang di Air Terjun, Pria Ini Dihampiri Ular
Untuk diketahui, perjalanan dari pusat Kota Bengkayang, butuh waktu sekitar 1 setengah jam untuk sampai ke Riam Merasap. Aksesnya juga mudah dan dapat ditempuh menggunakan sepeda motor maupun mobil.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kolaborasi PUBG Mobile dan Peaky Blinders Hadirkan Thomas Shelby
-
Gotong Royong Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga dan Gereja Pascabanjir Sekadau Hulu
-
OJK Hentikan 2.263 Entitas Pinjaman Online Ilegal
-
4 Cushion Lokal dengan Hasil Setara Foundation Cair Mahal, Praktis dan Ramah di Kantong
-
OJK Terbitkan Aturan Teknologi Informasi Perkuat Keamanan Digital BPR dan BPR Syariah