SuaraKalbar.id - Bank Rakyat Indonesia (BRI) kini memudahkan nasabahnya untuk berinvestasi emas melalui fitur terbaru, Fitur Emas, yang dapat diakses melalui aplikasi BRImo. Dengan kolaborasi bersama Pegadaian, BRI memberikan kemudahan dalam investasi emas secara digital yang aman dan terjangkau.
Emas telah lama diakui sebagai instrumen investasi yang stabil dan cenderung naik nilainya seiring berjalannya waktu. Investasi emas dianggap sebagai aset yang aman, terutama dalam menghadapi perubahan kondisi ekonomi seperti inflasi atau krisis.
Kelebihan dari Fitur Emas di BRImo antara lain pembelian emas mulai dari Rp 10.000, real-time online dengan harga jual dan beli emas, serta keamanan fisik emas yang terjamin di Pegadaian dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Manfaat dari Fitur Emas di BRImo termasuk membantu nasabah berinvestasi emas secara digital dengan mudah dan aman, monitoring harga emas secara real-time, dan memberikan edukasi mengenai investasi emas.
Untuk membuka Tabungan Emas di BRImo, nasabah dapat mengikuti langkah-langkah yang mudah dan cepat. Proses pembukaan tabungan emas hanya membutuhkan delapan langkah, termasuk mengisi data diri, data alamat, dan data pekerjaan. Setelah itu, nasabah dapat melakukan setoran awal sesuai dengan keinginan dan memilih kantor Pegadaian terdekat.
Selain itu, Fitur Emas di BRImo juga memudahkan nasabah dalam pembelian dan penjualan emas. Dengan beberapa langkah sederhana, nasabah dapat melakukan transaksi beli atau jual emas secara real-time melalui aplikasi BRImo.
Tabungan Emas dari BRI dianggap sebagai pilihan investasi yang tepat, terutama bagi anak muda yang ingin mempersiapkan masa depan yang lebih baik. Dengan modal kecil dan kemudahan transaksi, tabungan emas BRI menjadi sarana investasi emas yang aman dan menguntungkan.
Nasabah dapat segera mengunduh aplikasi BRImo melalui App Store, Play Store, dan Huawei AppGallery untuk memulai investasi emas secara digital. Untuk informasi lebih lanjut, dapat mengikuti akun Instagram resmi Bank BRI @bankbri_id.
Baca Juga: CCTV Rekam Detik-detik Menegangkan Perampokan Toko Emas di Pontianak, Polisi Kejar Pelaku
Berita Terkait
-
CCTV Rekam Detik-detik Menegangkan Perampokan Toko Emas di Pontianak, Polisi Kejar Pelaku
-
Tambang Emas Ilegal di Kapuas Hulu Rusak Lingkungan, Aparat Lakukan Penertiban
-
Keseruan BRImo FSTVL, Buka Rekening BritAma Bisa Ikut Tanam Pohon
-
Berkat BRImo, Daftar Jadi Investor Surat Berharga Negara Kini Semakin Mudah
-
Tambang Emas Ilegal di Kapuas Hulu Telan Korban, 3 Orang Jadi Tersangka
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Harga Emas Antam Stagnan, Hari Ini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Poin-poin Utama UU BUMN: Resmi Disahkan DPR RI, Selamat Tinggal Kementerian BUMN
Terkini
-
Dukung Akses Keuangan Merata, BRI Andalkan 1 Juta AgenBRILink dengan Transaksi Rp1.145 Triliun
-
Hadir di Medan, Regional Treasury Team BRI Tawarkan Solusi Keuangan Lengkap bagi Dunia Usaha
-
Hari Sungai Sedunia, BRI Satukan Generasi Muda Jaga Sungai Jaga Kehidupan
-
BRImo Naik Daun! 43,9 Juta Pengguna Nikmati Layanan Digital BRI
-
Kopi Toejoean Manfaatkan Biji Kopi Nusantara Lokal Maupun Distributor