SuaraKalbar.id - Tak kalah unik, petugas TPPS yang berlokasi di TPS 013 Kawasan Pecinan Pontianak, Gang Gajah Mada 9, Pontianak, Kalimantan Barat, gunakan Cheongsam sambut pemilih suara pada Rabu (14/02/2024).
Lewat unggahan yanh dibagikan oleh akun Instagram @pontianak_infomedia, terlihat para petugas pria TPPS tersebut tampak antusias melayani para masyarakat yang melakukan pencoblosan sambil berkeliaran menggunakan pakaian khas Tionghoa yaitu Cheongsam.
"Pemilu yang bertepatan di hari ke 5 Imlek, TPS 013 di kawasan destinasi wisata Pecinan Pontianak @tamasyapuriwisata di Gang Gajahmada 9 mengusung tema Imlek. Petugas KPPS mengenakan kostum Cheongsam," tulis akun tersebut.
Dengan paduan Cheongsam berwarna cokelat satin, penampilan unik tersebut tampak melengkapi suasana tempat pencoblosan yang penuh dihiasi dengan suasana menyambut hari raya Imlek di sepanjang gang.
Selain itu, terdapat pula sajian kue keranjang bagi para petugas dan pengawas KPPS.
Herfin Yulianto Ketua Pecinan Pontianak menyebutkan, kawasan Pecinan Pontianak ini telah ada sejak lama bahkan pada tahun ini terdapat penambahan spot menarik yaitu dengan merilis 4 series grafis multiestnis dari Tionghoa, Dayak dan Melayu yang dipajang pada gang tersebut.
"Tahun ini kita keluarkan 4 series grafis yang terbaru di sini. Biar harmoni kan kita di lapangan hidup bersama-sama jadi kita gak hanya Tionghoa, tapi kita keluarga," ujar Herfin saat ditemui @suarakalbar.id secara langsung.
Rencananya, pembangunan kawasan Pecinan Pontianak akan diperluas ke bebeeapa gang di Pontianak yang masuk sebagai kawasan China Town.
"Kedepannya kita mau memperluas satu gajah mada, cuma kita buat model dulu disinilah percontohannya," jelasnya.
Baca Juga: Keren Banget! Petugas KPPS di Pontianak Kenakan Pakaian Adat dari Berbagai Etnis
Bukan kali pertama menjadi lokasi TPS, Herfin berharap giatnya membangun Pecinan Pontianak sebagai penarik wisatawan dapat menjadi salah satu perhatian pemerintah yang diyakini bisa membantu pergerakan ekonomi.
"Kita mau China Town itu makin luas di Gajah Mada. Tahun ini kita mau coba ekspansi ke gang lain. Pengennya kita didorong pemerintah atau dewan, kalau di back up kita senang karena semua nanti berakibat ke masyarakat nanti roda ekonomi bergerak," pungkas Herfin.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Keren Banget! Petugas KPPS di Pontianak Kenakan Pakaian Adat dari Berbagai Etnis
-
Terungkap! Ini Alasan Pria Pengangguran Nekat Curi Tas Mahasiswi di Kampus Untan Pontianak
-
Remaja Pontianak Babak Belur Dianiaya Teman Sendiri di Kafe, Begini Kondisinya
-
Balaan Tumaan Resmi Laporkan Akun Instagram Gosip Pontianak Terkait Pencemaran Nama Baik
-
Kabar Gembira! Pemkot Pontianak Buka 1.215 Lowongan CPNS & PPPK, Ini Rinciannya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Makna Tradisi Bakar Jagung Malam Tahun Baru: Simbol Kebersamaan hingga Harapan Baru
-
Rekayasa Lalu Lintas Malam Tahun Baru di Pontianak: Ini Skema dan Jam Penerapannya
-
Imbauan BMKG Kalbar: Waspada Cuaca Ekstrem Akhir Desember 2025
-
UMK Pontianak 2026 Naik Rp 180 Ribu, Jadi Rp 3,2 Juta
-
Jukir Liar di Kawasan Parkir Gratis PSP Diamankan